Roket Secepat Cahaya Bisa Melesat ke Mars Cukup 3 Menit
- REUTERS/Joe Skipper
VIVA.co.id – Suatu saat di masa depan, dengan kemajuan teknologi, diyakini peradaban manusia akan mampu menciptakan roket yang bisa melesat dengan kecepatan cahaya.Â
Profesor Norwegia, Espen Gaarder Haug, mengajukan teori matematika yang diyakini bisa menjadi jalan untuk lahirnya roket foton dengan kecepatan cahaya. Dengan demikian, maka roket foton bisa melaju dengan kecepatan 300 ribu kilometer per detik.
Dikutip dari Futurism, Kamis, 13 April 2017, profesor Norwegian University School of Life Sciences itu berpendapat dalam jurnal Acta Astronautica, teori matematikanya bisa dipakai dalam pengembangan roket dengan kecepatan cahaya dengan memanfaatkan foton sebagai mekanisme penggerak.
Foton merupakan partikel elementer dalam fenomena elektromagnetik. Biasanya foton dianggap sebagai pembawa radiasi elektromagnetik, seperti cahaya, gelombang radio, dan Sinar-X.
Jika roket foton mampu terwujud, kata dia, maka peluang untuk mengeksplorasi antariksa akan jauh lebih bisa dicapai, dan bisa membuka kepingan rahasia alam semesta.Â
Meski banyak disebutkan idenya agal mustahil, tapi Haug tetap tenang. Dia menegaskan, sepanjang tak ada partikel dasar yang lebih cepat dari kecepatan cahaya, maka gagasan kecepatan pesawat antariksa juga harus punya batasan kecepatan maksimum.Â
"Percobaan laboratorium menunjukkan konsep menggerakkan objek dengan menggunakan foton jelas memungkinkan," kata dia.Â
Namun Haug, mengakui memang untuk sampai mewujudkan gagasan roket foton itu memang butuh waktu yang panjang. Jika terwujud, roket kecepatan cahaya itu akan bisa membawa manusia ke Planet Mars dalam waktu yang singkat, kurang dari lima menit yakni tiga menit saja.  (ase)