48 Negara Ikuti Olimpiade Sains Junior

Pembukaan IJSO di Nusa Dua Bali
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mitra Angelia

VIVA.co.id – Ajang International Junior Science Olympiad kembali digelar di Indonesia. Tepatnya, di Nusa Dua, Bali. IJSO diikuti perwakilan dari 48 negara. 

Upaya Menpora Agar Pencak Silat Diakui IOC dan Dipertandingkan di Olimpiade

Direktur Pembinaan SMO Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Supriano, mengatakan IJSO digelar untuk mengasah dan mencari bibit unggul di bidang ilmiah. 

Memupuk semangat sejak dini, agar para siswa junior terpacu menjadi ilmuwan.

Afrika Selatan Minat Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2036, Jadi Saingan Indonesia?

"IJSO sebagai pengakuan pentingnya ilmu pengetahuan bagi generasi muda," kata Supriono dalam sambutan pembukaan IJSO di Bali Nusa Dua Convention Center Sabtu, 3 Desember 2016.

Sebagai informasi, ajang IJSO akan mempertandingkan mata pelajaran fisika, biologi, dan kimia untuk siswa berusia 15 tahun ke bawah, atau jenjang Sekolah Menengah Pertama. 

Atlet Indonesia di Olimpiade Dapat Ribuan Es Krim

Tes IJSO terdiri dari 3 jenis tes, yakni pilihan ganda, teori, dan praktik.
 
IJSO tahun ini diikuti 48 negara yang terdiri dari 123 pendamping, 276 siswa, 8 pengunjung, 25 observers, dan 5 executive members, dengan total peserta yang akan ikut sebanyak 437 orang.

Dari Indonesia, ada 12 siswa dan 6 pendamping. IJSO akan berlangsung hingga 11 Desember 2016 mendatang.

Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketum PSSI Erick Thohir

Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos Piala Dunia dan Olimpiade

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan PSSI tidak hanya menargetkan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia dan Olimpiade, tetapi juga penampilan konsisten

img_title
VIVA.co.id
31 Desember 2024