Bakteri Probiotik Bantu Fungsi Kognitif Penderita Alzheimer

Ilustrasi Yoghurt. Bakteri probiotik biasanya terdapat dalam yoghurt.
Sumber :
  • Pixabay/ ponce_photography

VIVA.co.id – Para peneliti dari Kashan University, Iran menyatakan bahwa bakteri probiotik atau bakteri yang biasa ditemukan pada minuman yogurt, dapat meningkatkan kemampuan kognitif penderita Alzheimer.

Memiliki Kemungkinan Idap Alzheimer, Chris Hemsworth Pilih Vakum Syuting

Diketahui, Probiotik adalah ragi atau bakteri yang punya dampak positif bagi tubuh. Beberapa kemampuan mikroorganisme ini ialah dapat diandalkan saat menopause, seperti kehilangan tulang , serta peningkatan kesehatan mental. Dengan faktor tersebut, peneliti pun melakukan pengujian, apakah ini berdampak pada kognitif pasien Alzheimer.

Dilansir Tech Times, Rabu, 16 November 2016, Mahmoud Salami menjelaskan, mereka melakukan uji coba terhadap 52 orang pasien Alzheimer. Setengah dari mereka rutin diberi susu yang telah diberi bakteri probiotik dan setengah lagi tanpa probiotik. Pasien rutin meminumnya selama 12 minggu, rentang usia koresponden antara 60 hingga 95 tahun.

dr Zaidul Akbar: Usahakan Ada 5 Hal Ini dalam Makanan Kita Tiap Hari

Adapun bakteri probiotik yang dipakai yakni Bifidobacterium bifidum, Lactobacillus casei, Lactobacillus acidophilus dan Lactobacillus fermentum.“Kita mengukur perubahan nilai tes fungsi otak peserta sebelum dan setelah menjalani perawatan (diberi susu plus bakteri dan tidak),” kata Salami.

Ilmuwan menggunakan skala Mini-Mental State Examination, dimana peserta menyelesaikan beberapa tugas seperti penamaan objek, menyalin gambar dan menghitung mundur.

5 Cara Alami Bikin Kulit Glowing Hingga Cegah Penuaan Dini

“Mereka yang minum susu dengan probiotik menunjukkan perbaikan yang signifikan dalam memori dan kemampuan berpikir. Rata-rata skor MMSE ini pasien meningkat 8,7-10,6, sedangkan skor dari mereka yang minum susu biasa turun 8,5-8,0,” jelas Salami.

Chris Hemsworth dan istrinya Elsa Pataky (berdandan seperti lansia)

Chris Hemsworth Terancam Kena Alzheimer, Istri Beri Kejutan yang Bikin Haru

Pada November 2022 lalu, Chris Hemsworth membagikan kabar mengejutkan tentang kondisi kesehatannya. Pemeran Thor tersebut telah dinyatakan berisiko terkena Alzheimer.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2023