Badak Sumatera Kini Punah di Malaysia

Badak Sumatera
Sumber :
  • Dok. WWF
VIVA.co.id –
Badak Sumatera, jenis badak paling langka di dunia, dinyatakan punah keberadaannya di Malaysia. Badak bercula ganda tersebut tidak lagi terlihat berkeliaran di habitatnya sejak 2007.


Hal itu dinyatakan Natural History Museum of Denmark dan University of Copenhagen yang terus melakukan penelitian mengenai badak endemik di pulau Sumatera dan Semenanjung Malaysia tersebut.


Di Malaysia sendiri, terdapat dua ekor badak Sumatera yang sengaja ditangkap untuk dikembangbiakan di penangkaran.


Kini eksistensi badak Sumatera bergantung pada sisa spesies yang berjumlah kurang dari 100 ekor di Indonesia.


Dilansir
Time
, badak Sumatera perlahan menghilang dari muka bumi karena mereka kehilangan habitatnya akibat pembalakan hutan serta maraknya perburuan liar akibat cula badak yang dianggap berharga, terutama bagi kejantanan pria.


Tidak hanya itu, para peneliti dari Denmark juga mengungkapkan, badak-badak yang hidup berjauhan satu sama lainnya pun menjadi penyebab rendahnya populasi binatang langka tersebut.


Di Indonesia sendiri, badak Sumatera tersebar di tiga kawasan yakni Taman Nasional Bukit Barisan Selatan, Taman Nasional Gunung Leuseur, Taman Nasional Way Kambas, serta di hutan di Samarinda.
PM Denmark Terancam Dimakzulkan? Skandal Pemusnahan Cerpelai


Hindari Stres Saat Pandemi COVID-19, Coba Lakukan Ini
Sementara, sebelumnya di Malaysia, badak Sumatera bisa ditemukan di Lembah Danum, Sabah.

Pasutri Menangis Belasan Anjing Mereka Selamatkan Dibunuh karena COVID

Anjing laut

10 Suara Hewan Terseram di Dunia, Nomoor 1 Bikin Tercengang

Entah sudah atau belum pernah mendengarnya, namun nyatanya suara hewan terseram di dunia ini bikin kita geleng kepala.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022