Australia Manfaatkan Kecerdasan Buatan untuk Tangkal Ancaman Hama
- abc
Ilmuwan sedang menguji coba penggunaan kecerdasan buatan (AI) untuk melindungi Australia dari sejumlah hama dan penyakit paling merugikan di dunia.
Mempertahankan kesehatan ekosistem unik di Australia telah menjadi latihan yang mahal - Pemerintah Federal berencana untuk menghabiskan lebih dari $ 300 juta untuk penanganan biosekuriti selama lima tahun ke depan.
Percobaan yang sedang berlangsung di Murdoch University, Australia Barat, akan menghemat waktu dan uang dengan menggunakan kecerdasan buatan untuk mengidentifikasi secara digital tanaman, vertebrata, dan serangga yang diduga menimbulkan ancaman biosekuriti.
Profesor Simon McKirdy, Direktur Harry Butler Institute di Universitas Murdoch, mengatakan perangkat lunak dari kecerdasan buatan (AI) bisa menghemat ribuan jam kerja dengan mengidentifikasi risiko biosekuriti dalam hitungan detik.
"Kecerdasan buatan kini sampai pada titik di mana ia sangat cepat dan sangat akurat," katanya.
"Ini bisa menjadi alat triase yang sangat efektif bagi kami dalam memeriksa sampel di lapangan dan di laboratorium."
Profesor McKirdy mengatakan bahwa AI dapat mengidentifikasi hal-hal yang tidak terlihat oleh mata telanjang.
"Kami mengambil proses pengenalan wajah dan menerapkannya pada organisme lain, apakah itu tikus, tokek atau serangga.