Rekam Jejak Mourinho Sebelum Jadi Manajer MU

Manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Instagram

VIVA.co.id – Jose Mourinho telah resmi menjadi manajer Manchester United pada musim depan nanti. Manajer asal Portugal tersebut diberi tanggung jawab untuk kembali mengangkat Setan Merah ke papan atas.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Mourinho baru saja resmi dipilih sebagai manajer MU, dia menggantikan Louis van Gaal yang belum lama ini dipecat. Manajemen MU mengontrak mantan manajer Chelsea itu selama tiga tahun dengan opsi tambahan satu tahun kontrak.

Bukan perkara mudah bagi Mourinho dalam menukangi Wayne Rooney dan kawan-kawan. Terlebih, performa MU cukup kurang baik dengan finis di peringkat kelima klasemen Premier League dan hanya akan bertarung di Europa League.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Namun, Mourinho bukanlah seorang pelatih sembarangan karena memiliki prestasi cukup mentereng dengan klub-klub sebelumnya. Itu juga yang membuat MU berani mendatangkan Mourinho ke Old Trafford.

“Pada kesempatan ini, saya ingin menyambut kedatangannya (Jose Mourinho) ke Manchester United. Rekam jejak kesuksesannya adalah hal yang ideal untuk membawa maju klub ini,” kata Bos Manchester United, Ed Woodward, di situs MU.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Berikut Rekam Jejak Karier Manajer Mourinho, seperti dilansir Telegraph:

Benfica (20 September 2000 – 5 Desember 2000)
Pertandingan: 11
Menang: 6
Imbang: 3
Kalah: 2
Persentase kemenangan: 54.55
Trofi: -

Uniao de Leiria (Juli 2001 – 23 Januari 2002)
Pertandingan: 20
Menang: 9
Imbang: 7
Kalah: 4
Persentase kemenangan: 45.00
Trofi: -

FC Porto (23 Januari 2002 – 26 May 2004)
Pertandingan: 127
Menang: 91
Imbang: 21
Kalah: 15
Persentase kemenangan: 71.65
Trofi: Primeira Liga (2003 dan 2004), Portuguese Cup (2003), UEFA Cup (2003), Champions League (2004)

Chelsea (2 Juni 2004 – 20 September 2007)
Pertandingan: 185
Menang: 124
Imbang: 40
Kalah: 21
Persentase kemenangan: 67.03
Trofi: Premier League (2005 dan 2006); League Cup (2005 dan 2007); FA Cup (2007)

Inter Milan (2 Juni 2008 – 28 May 2010)
Pertandingan: 108
Menang: 67
Imbang: 26
Kalah: 15
Persentase kemenangan: 62.04
Trofi: Serie A (2009 dan 2010); Italian Cup (2010); Champions League (2010)

Real Madrid (31 Mei 2010 – 1 Juni 2013)
Pertandingan: 178
Menang: 128
Imbang: 28
Kalah: 22
Persentase kemenangan: 71.91
Trofi:  La Liga (2012); Copa del Rey (2011)

Chelsea (3 Juni 2013 – 17 Desember 2015)
Pertandingan: 136
Menang: 80
Imbang: 28
Kalah: 28
Persentase kemenangan: 58.82
Trofi:  Premier League (2015); League Cup (2015).

(ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya