Cerita Unik di Balik Nomor Punggung 'Keramat' Johan Cruyff

Johan Cruyf
Sumber :
  • theguardian.com

VIVA.co.id - 14 Adalah nomor punggung yang lekat dengan legenda timnas Belanda, Johan Cruyff. Agak aneh memang, angka tersebut diketahui kurang populer bagi seorang bintang macam Cruyff karena biasanya hanya digunakan pemain cadangan.

Tapi ternyata ada cerita menggelitik di balik alasan Cruyff memilih nomor tersebut. Awalnya cuma karena jelang sebuah pertandingan ada rekan yang kehilangan kostum.

Tujuh musim bersama Ajax Amsterdam, Cruyff tadinya menggunakan nomor khas striker harus gol, 9. Namun saat akan melawan PSV Eindhoven pada Oktober 1970, rekan setimnya Gerrie Muhres kehilangan kostum nomor 7 yang biasa dipakai.

Kesulitan menemukan kostum tersebut, Cruyff pun menawarkan miliknya, nomor 9. Dan untuk gantinya, pemain yang sempat membela Feyenoord itu, asal comot kostum di keranjang.

Pada laga kontra PSV, Ajax menang 1-0. Sejak saat itu Cruyff pun memutuskan tetap memakai nomor 14, seperti dikutip Sport.

Nomor 14 memang tidak selalu dipakai Cruyff. Ketika memperkuat Barcelona dia menggunakan nomor 9 karena regulasi kompetisi mengharuskan pemain yang ke lapangan memakai nomor urut dari 1 hingga 11.

5 Buyback Termahal Sepanjang Sejarah Sepakbola

Cruyff kini sudah tiada. Dia meninggal dunia pada Kamis kemarin, 24 Maret 2016 setelah berjuang melawan keras melawan kanker. Demi menghormati mendiang Cruyff, sejumlah tim pun sengaja menghentikan pertandingan sejenak tepat di menit 14.