8 Pemain Tim Nasional Wanita Ini Ternyata Seorang Laki-Laki

Para pemain tim nasional wanita Iran
Sumber :
  • 101greatgoals.com

VIVA.co.id - Tim sepakbola wanita Iran kini menjadi sorotan dunia Internasional. Namun sayangnya sorotan tersebut bukan karena torehan prestasi mereka tapi dari skandal gender yang menimpanya.

Jawa Barat Ikut Peringati Hari Sepakbola Wanita Dunia

Dilansir Telegraph melalui media Iran, 8 pemain tim nasional sepakbola wanita Iran dilaporkan ternyata adalah seorang laki-laki yang tengah menunggu menyelesaikan operasi ganti kelamin.

Mereka melakukan operasi tersebut diketahui karena akan menjalani tes gender untuk bisa mendaftar diri sebagai anggota tim nasional.

Jawa Barat Kini Punya Tim Sepakbola Wanita

Asosiasi sepakbola Iran telah dituduh melakukan tindakan "tidak etis" dengan memasukkan 8 orang laki-laki di timnas wanita-nya.

Mojtabi Sharifi, seorang pejabat yang dekat ke liga Iran, mengatakan kepada sebuah situs berita Iran.
"Delapan pemain pria telah bermain dengan tim wanita Iran tanpa menyelesaikan operasi ganti kelamin mereka," ujar
Sharifi.

Pada hari Rabu, 1 Oktober 2015, pemerintah Iran dilaporkan memerintahkan tes gender untuk seluruh skuad tim nasional dan pemain liga utama. Nama-nama pemain yang dianggap laki-laki pun tidak terungkap.

Hasyim Muzadi Klarifikasi Tudingan Membela Syiah

Tahun lalu, Asosiasi sepakbola Iran mulai menggelar pemeriksaan gender setelah terungkap bahwa 4 pemain tim nasional wanita mereka seorang laki-laki yang tidak selesai operasi ganti kelamin, atau menderita gangguan perkembangan seksual.

Angka tersebut kini telah bertambah dua kali lipatnya menjadi delapan, dan mereka terindikasi telah sengaja melakukan penyamaran pada para pemain prianya.

Sepakbola selalu sangat populer di kalangan wanita di Iran, meskipun pada kenyataannya wanita Iran dilarang untuk bermain dan hanya diperbolehkan bermain di antara kalangan mereka sendiri.

Jersey dengan hijab Timnas Afghanistan

Jersey dengan Hijab Pertama di Dunia Telah Diluncurkan

Timnas Afghanistan meluncurkan jersey bersejarah.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2016