Winger Persib Optimistis Timnas Indonesia Libas Bahrain

Timnas Indonesia vs Bahrain
Sumber :
  • AFC

Bandung, VIVA – Winger Persib Bandung, Ryan Kurnia, optimistis Timnas Indonesia bisa meraih poin penuh saat berhadapan dengan Timnas Bahrain. Apalagi, Skuad Garuda bakal tampil dengan dukungan puluhan ribu suporter.

Keras, Komentar Justin Hubner Setelah Timnas Indonesia Sikat Bahrain

Timnas Indonesia melakoni laga kandang kontra Timnas Bahrain pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga kedua tim berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 25 Maret 2025.

"Kalau menurut saya Insyaallah lah bisa menang lawan Bahrain," ujar Ryan kepada wartawan.

Isi Garasi Mertua Arhan Pratama yang Menyindir Salah Satu Pemain Timnas Indonesia

Pemain kelahiran Bogor ini menilai kekalahan Timnas Indonesia saat menghadapi Timnas Australia seharusnya tidak terjadi. Karena Timnas Indonesia sudah tampil apik dan punya peluang untuk menang.

Akan tetapi, hasil akhir Timnas Indonesia tidak sesuai harapan. Anak asuh Patrick Kluivert tersebut harus mengakui ketangguhan Australia dengan skor telak 1-5.

Kata Kluivert soal Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia Usai Libas Bahrain

"Kemarin juga sebenarnya pertandingan lawan Australia dari awal itu yakin lah bahwa Timnas bakal menang. Tahunya belum rezekinya," ungkapnya.

Pemain berusia 28 tahun ini berharap Skuad Garuda tidak larut dalam kekecewaan. Mereka harus bangkit dan kembali ke jalur kemenangan saat bersua Bahrain.

Kemenangan sangat penting untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia, meski harus lewat putaran keempat. Mengingat, Timnas Indonesia saat ini di peringkat ketiga dengan enam angka dari tujuh laga.

"Semangat terus lah pokoknya Timnas Indonesia," ucap Ryan.

Ricky Kambuaya

Dulu Terpinggirkan, Kini Bersinar! Ricky Kambuaya Buktikan Kualitas di Laga Indonesia vs Bahrain

Ricky Kambuaya buktikan dirinya belum habis, Tampil impresif di laga Indonesia vs Bahrain, umpan trivela dan visi bermainnya menuai pujian. Simak aksinya yang terpukau

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2025