Bahrain Mau Obati Luka dengan Terkam Timnas Indonesia

Pelatih Bahrain Dragan Talajic
Sumber :
  • The AFC

Jakarta, VIVA – Timnas Bahrain sudah tiba di Jakarta. Mereka akan langsung melakukan persiapan untuk menghadapi Timnas Indonesia dalam pertandingan lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Selasa 25 Maret 2025.

Kluivert Ungkap Hal Positif Jelang Timnas Indonesia Vs Bahrain

Timnas Bahrain datang dengan membawa kekalahan 0-2 dari markas Timnas Jepang, tengah pekan ini. Pelatih Dragan Talajic mengakui memang tidak mudah untuk menghadapi tim sekelas Jepang.

"Ketika lawan memiliki pemain berkualitas seperti yang dimiliki Jepang, satu kesalahan kecil dan mereka datang untuk mencetak gol dari aksi yang indah. Kami tahu aksi seperti ini bisa mereka lakukan," kata Dragan Talajic, dikutip dari Gulf Digital News.

Pengakuan Patrick Kluivert: Tidak Akan Mudah Lawan Bahrain

Meski harus gigit jari, tapi menurut sang juru taktik, penampilan para pemain Timnas Bahrain layak mendapat apresiasi. Mereka memberikan kemampuan terbaik di atas lapangan.

Memang ada kesalahan yang dilakukan para pemain. Namun dalam sepakbola, menurut Talajic kesalahan di atas lapangan selalu saja bisa terjadi.

Timnas Indonesia Ditumbangkan Bahrain Jika Kekurangan Ini Tak Dibenahi

"Pemain saya melakukan yang terbaik, tetapi hanya satu kesalahan melawan Jepang yang harusnya Anda tak boleh melakukannya. Itulah masalahnya. Tapi, saya pikir tidak ada tim di dunia yang selama 90 menit tidak membuat kesalahan," tuturnya.

Menghadapi Timnas Indonesia, target yang diusung Talajic adalah bermain dengan baik seperti melawan Timnas Jepang. Dia ingin memetik kemenangan sebagai obat luka dari kekalahan sebelumnya.

"Saya merasakan kecewa pemain karena mereka sudah coba bermain sebaik mungkin. Kami dapat bermain sedikit lebih baik jika lawannya bukan Jepang. Kami akan menunjukkannya dalam tiga pertandingan lainnya."

Setelah tandang ke markas Timnas Indonesia, jadwal Timnas Bahrain di Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia selanjutnya adalah menjamu Timnas Arab Saudi dan melawat ke kandang Timnas China.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya