Pesan Berkelas Jay Idzes untuk Wajah Baru di Timnas Indonesia

Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes
Sumber :
  • Youtube PSSI

Australia, VIVA – Timnas Indonesia memiliki tambahan amunisi baru dalam skuad jelang menghadapi Timnas Australia dalam lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2025.

Mees Hilgers Dikembalikan ke FC Twente, Absen saat Timnas Indonesia Vs Bahrain

Ole Romeny, Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero adalah pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang baru. Mereka berpeluang menjalani debut saat menghadapi Timnas Australia.

Jay Idzes sebagai kapten Timnas Indonesia menyampaikan pesan berkelas kepada mereka. Bek asal klub Venezia itu meminta rekan-rekan anyarnya itu untuk bermain dengan sepenuh hati.

Bikin Ngakak! Suporter Timnas Indonesia Kesurupan Minta Pulangkan Patrick Kluivert

"Pesan saya kepada pemain yang baru gabung adalah, meski kami berasal dari berbagai belahan dunia, kami lahir di tempat yang berbeda, tapi kami berjuang untuk warna yang sama. Kami memiliki tugas membela dan mewakili negara," kata Jay Idzes dalam konferensi pers jelang laga, Rabu 19 Maret 2025.

"Kurang lebih itulah yang saya katakan dan saya pikir, meski baru beberapa hari, tapi para pemain telah berintegrasi dengan sangat baik dalam tim dan suasananya juga sangat baik," imbuhnya.

Mental Pemain Timnas Indonesia Sudah Pulih

Jay yang merupakan pemain naturalisasi Timnas Indonesia juga pernah berada di situasi sama dengan para wajah baru ini. Dia mengaku momen tersebut merupakan pengalaman yang hebat dalam karier sepakbolanya.

Timnas Indonesia saat ini dalam momen yang krusial. Sebagai kuda hitam, peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026 sangat terbuka karena sekarang ada di urutan ketiga klasemen dengan raihan enam poin.

Untuk bisa mempertahankan peluang tersebut, Timnas Indonesia harus bisa maksimal di empat laga sisa Grup C. Timnas Australia menjadi hambatan pertama yang harus bisa diatasi.

Dengan adanya pergantian pelatih dari Shin Tae-yong ke Patrick Kluivert di tengah momen krusial seperti ini, tak dipungkiri oleh bek berusia 24 tahun tersebut sebagai tantangan.

"Terkadang ketika keadaan berubah itu juga bagus, dan itu merupakan tantangan yang bagus. Kami siap untuk pertandingan melawan Australia meski memiliki staf pelatih yang baru dan pemain baru di tim," ujarnya.

Latihan Timnas Bahrain di lapangan A Gelora Bung Karno, Jakarta

Latihan Perdana di Jakarta, Timnas Bahrain Cuma Dihadiri 14 Pemain

Menjelang laga melawan Timnas Indonesia pada Selasa (25/3), Timnas Bahrain menggelar latihan perdana di Lapangan A Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, diikuti 14 pemain

img_title
VIVA.co.id
23 Maret 2025