Shin Tae-yong Dipecat, Curhatan Bambang Pamungkas Soal Kebiasaan Buruk PSSI Kembali Viral, Tanda-tanda Kegelapan?

Bambang Pamungkas di Jakarta Marathon 2023
Sumber :
  • Bambang Pamungkas / Instagram

Jakarta, VIVA – Keputusan mengejutkan dilakukan PSSI. PSSI memecat Shin Tae yong sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Senin 6 Januari 2025.

Profil Rossana Kluivert, Istri Kedua Patrick Kluivert yang Awet Muda Meski Usia 53 Tahun

Hal ini memicu pro dan kontra. Sebab, pemecatan ini dilakukan di tengah jalan di saat Indonesia tengah berjuang lolos ke Piala Dunia 2026.

Terkait pemecatan pelatih di tengah jalan ini seolah menjadi kebiasaan buruk PSSI. Legenda Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas sempat mengungkapkan hal ini.

Denny Landzaat Disebut Dukung RMS, Ini Alasan Kluivert Membawanya ke Timnas Indonesia
Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Skuad Garuda, Ibnu Jamil: Coach PSK!

"Menurut saya timnas ini proses itu sudah benar. Makanya saya khawatir kalau kemudian ada suara-suara yang mengatakan bahwa diganti aja lah gitu," kata Bepe saat berbincang dengan Mamat Alkatiri dan Riphan Pradipta.

Bepe menilai pergantian pelatih bukan solusi yang tepat. Sebab, tim akan memulai adaptasi lagi dengan pelatih yang baru. Pelatih baru tentunya memiliki taktik dan kebijakan berbeda dengan pelatih sebelumnya.

"Jujur saya khawatir. Kenapa? Karena mulai lagi dari awal. pengalaman saya mengatakan bahwa itu bukan solusi yang tepat," ucap Bepe.

"Saya sendiri ketika di Timnas 13 tahun kurang lebih ada 11 pelatih. Jadi ngga pernah pola yang tepat gitu ya," lanjutnya.

Bepe mencontohkan, seorang pelatih membentuk tim dengan warna biru. Datang pelatih yang lain, dia membentuk dengan warna lain yang tentunya kembali membutuhkan adaptasi.

"Belum selesai tiba-tiba ganti dengan  warna lagi. Belum maksimal diganti warna biru lagi, itu menurut saya tidak tepat," ungkap Bepe.

Patrick Kluivert menjadi kandidat kuat pelatih anyar Timnas Indonesia. Hal ini dibocorkan jurnalis terkemuka Italia, Fabrizio Romano.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya