Lemparan Pratama Arhan Bikin Pelatih Laos Gelisah, Strategi Khusus Disiapkan

Arhan Pratama, Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Solo, VIVA – Pelatih Timnas Laos, Ha Hyeok-jun mengatakan lemparan jauh pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan adalah ancaman serius. Dia sampai menyiapkan strategi khusus untuk mengantisipasinya.

Ultras Garuda Indonesia Sampaikan 5 Poin Penting dalam Surat Terbuka kepada Ketua Umum PSSI

Pernyataan tersebut dikatakan Ha saat hadir dalam konferensi pers di Stadion Manahan, Solo Rabu, 11 Desember 2024.

“Lemparan jauh dari Indonesia adalah salah satu senjata besar yang mereka miliki,” ujar Ha dikutip dari tvOnenews, Kamis 12 Desember 2024.

Sikap Diam Bung Towel soal Pemecatan Shin Tae-yong Tuai Sorotan

Pelatih Laos, Ha Hyeok Jun

Photo :
  • LFF

Tak mau menganggap enteng lemparan jauh itu, Ha mengungkap, ia telah meminta para pemain Laos agar menganggap lemparan jauh Arhan seperti corner kick atau tendangan sudut.

Komentar Shin Tae-yong di Postingan Nova Arianto Usai Dipecat PSSI: Maaf Saya Tidak Bisa Sampai Akhir

“Kami tidak menganggap itu adalah lemparan ke dalam (throw in), tapi ketika menghadapi itu seperti saat kita bertahan mengatasi corner kick,” kata dia.

Lemparan Pratama Arhan memang kerap kali membuat kemelut di depan gawang musuh, hal ini tak jarang membuat Timnas Indonesia berhasil mencetak skor.

Terbaru, Timnas Myanmar menjadi korban lemparan Arhan dalam matchday pertama Grup B Piala AFF 2024 pada Senin 9 Desember 2024 lalu.

Lemparan ke dalam Arhan menyebabkan kemelut di mulut gawang Myanmar. Kemelut ini berhasil dimaksimalkan menjadi gol oleh Asnawi Mangkualam pada menit ke-75.

Arhan Pratama, Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Berkat gol semata wayang tersebut, Timnas Indonesia memastikan kemenangan atas Myanmar 1-0. Gol ini menjadi modal baik bagi anak-anak asuh Shin Tae-yong untuk melakoni pertandingan berikutnya.

Hari ini, pukul 20.00 WIB, Timnas Indonesia akan menjamu Laos di Stadion Manahan, Solo. Dalam pertandingan ini, Tim Garuda diunggulkan. Sebab, dalam 10 kali pertemuan, Timnas Indonesia 9 kali menang atas Laos, dan satu hasil imbang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya