Nasib Shin Tae-yong Ditentukan Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi?

Shin tae-yong
Sumber :
  • PSSI

VIVA – Posisi Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ini mulai digoyang seiring dengan hasil kurang memuaskan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Erick Thohir Tegaskan Evaluasi Timnas Indonesia Tak Semata soal Masa Depan Shin Tae-yong

Sudah lima pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia, namun hasilnya tak satu pun kemenangan yang didapat pasukan Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia cuma bisa meraih tiga kali imbang dan dua kali kalah. Hasil itu membuat skuad Garuda kini terdampar di dasar klasemen Grup C dengan poin lima.

Timnas Indonesia Harus Waspadai Serangan Balik Arab Saudi, Ernando Ari Prediksi Begini

Situasi ini membuat posisi Shin Tae-yong tak seaman biasanya. Kini, mulai muncul riak-riak di media sosial yang menginginkan dirinya meninggalkan Timnas Indonesia.

Kekalahan telak dari Jepang menjadi puncaknya, Timnas Indonesia tak berdaya, dihajar empat gol tanpa balas di SUGBK, 15 November 2024 lalu.

Hasil Imbang Timnas Indonesia Vs Arab Saudi Tak Bisa Jadi Patokan, Sekarang Momennya Sudah Berbeda

Kini, tantangan berat sudah menanti di depan mata. Tak ada waktu untuk meratap, Timnas Indonesia sudah ditantang Arab Saudi di SUGBK, Selasa 19 November 2024.

Laga ini menjadi acuan bagi PSSI sebagaimana disampaikan Ketua Umum Erick Thohir, yang akan melakukan evaluasi besar-besaran usai laga ini.

"Ya, harus ada (evaluasi menyeluruh-red)," ujar Erick di Jakarta, Senin 18 November 2024.

Menurut Menteri BUMN Republik Indonesia itu, evaluasi akan dilakukan untuk semua program timnas Indonesia yang tengah berjuang lolos ke Piala Dunia 2026.

Erick meminta pemain dan pelatih timnas Indonesia tidak menyerah. Semangat untuk tampil habis-habisan diperlukan demi menjaga asa melaju ke Piala Dunia 2026.

"Sebenarnya, ada beberapa laga kunci yang hilang, salah satunya saat melawan China (Indonesia kalah 1-2-red). Kalau laga lawan Bahrain saya no comment. Namun saya ingin pemain, pelatih semua introspeksi dan tetap solid," kata dia.

"Saya ingin kita menang dan mendapatkan tiga poin yang ditunggu-tunggu. Kalau berhasil, kan, artinya kita sudah mengumpulkan enam poin," ujar Erick.

Eliano Reijnders

Masuk Skuad Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi, Eliano Reijnders Berikan Pesan Penting untuk Fans Tanah Air

Baru-baru ini Eliano Reijnders tengah banyak dibicarakan oleh pencinta sepak bola Tanah Air dikarenakan akan masuk ke dalam daftar skuad Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024