Calon Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks Cetak Gol, Selamatkan Copenhagen dari Kekalahan Vs Betis
- Instagram/kevindiks2
VIVA – Calon pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks tampil impresif ketika timnya,  FC Copenhagen menghadapi  Real Betis pada laga UEFA Conference League, Jumat 25 Oktober 2024.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin, Copenhagen berhasil membawa satu poin setelah bermain imbang 1-1.
Sejatinya, Copenhagenm tertinggal lebih dulu lewat gol cepat Abdessamad Ezzalzouli pada menit kedelapan usai memanfaatkan assist Ezequiel Avila.
Setelah berusaha keras, Copenhagen mendapatkan momentum pada babak kedua. Wasit Willy Delajod asal Prancis memberikan penalti kepada Copenhagen setelah Kevin Diks dilanggar Hector Bellerin.
Kevin Diks yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan penalti kaki kanan Diks ke sisi kiri gawang Betis mengecoh kiper Adrian yang bergerak ke sisi kanan.
Skor imbang tersebut bertahan hingga laga usai. Dengan raihan satu poin itu, Copenhagen kini di peringkat ke-25 klasemen sementara UEFA Conference League dengan torehan 1 poin dari dua laga. Sementara Real Betis di peringkat ke-27.
Di sisi lain, Kevin Diks saat ini tercatat sebagai calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Pemain kelahiran Belanda tersebut sepakat menjadi warga negara Indonesia (WNI) dan tinggal pengambilan sumpah WNI untuk bisa berkostum Timnas Indonesia.
PSSI sedang berusaha untuk menggeber proses naturalisasi Diks. Dia diharapkan dapat bermain ketima Timnas Indonesia menghadapi Jepang dan Arab Saudi pada November mendatang.
Â