Gara-gara Instagram, Bek ManCity Didenda Rp657 Juta

Bacary Sagna (kiri)
Sumber :
  • mirror.co.uk

VIVA.co.id – Bek Manchester City, Bacary Sagna, dijatuhi hukuman oleh Federasi Sepakbola Inggris, FA. Denda sebesar £40 ribu atau setara Rp657 juta, harus dibayar bek asal Prancis tersebut.

Mohamed Salah Samai Rekor Sergio Aguero di Premier League dan Bisa Kejar Mantan Pemain Man United

Hukuman tersebut diberikan karena Sagna mengunggah sebuah foto ke Instagram pribadinya dengan caption yang menyindir kinerja seorang wasit. Foto tersebut diunggah 2 pekan lalu, saat ManCity melawan Burnley.

Di laga tersebut, The Citizens harus bermain dengan 10 orang karena Fernandinho diusir wasit pada menit 32. Meski bermain tanpa Fernandinho, ManCity sukses memenangkan laga dengan skor 2-1.

Tertinggal 11 Poin dari Liverpool, Arsenal Belum Menyerah Kejar Gelar Premier League

Gol kemenangan ManCity dicetak oleh Gael Clichy di menit 58 dan Sergio Aguero saat laga memasuki menit 62. Sedangkan Burnley memperkecil keunggulan di menit 70 berkat gol Ben Mee.

"10 melawan 12, tapi kami tetap berjuang dan menang sebagai tim," tulis Sagna di caption foto.

Mikel Arteta Ngamuk Usai Arsenal Dipecundangi West Ham

10 lawan 12 orang digunakan Sagna sebagai analogi kalau Burnley bermain dibantu satu orang tambahan, yakni wasit. Meski Sagna langsung menghapus tulisan "10 melawan 12", namun FA lebih dulu mengetahui tulisan tersebut.

 

still fighting and winning as a team. #together #mancity #youfreetothinkwhateveryouwant

A photo posted by Bacary Sagna ????King B El chino???? (@therealbac) on

Declan Rice saat Arsenal melawan Manchester United

Momen Terbaik Declan Rice saat Arsenal Lawan Man United Bukan Cetak Gol

Declan Rice mencetak gol saat Arsenal bermain imbang 1-1 melawan Manchester United di Old Trafford Stadium, Minggu malam WIB 9 Maret 2025.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2025