Ustadz Harbatah: Menelan Kekalahan Apalagi Sampai 1-5 Bisa Batalkan Puasa

Ustadz Harbatah
Sumber :
  • Instagram @harbatah

Jakarta, VIVA – Kekalahan Timnas Indonesia dengan skor 1-5 dari Timnas Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 menjadi sorotan banyak pihak. Di antaranya adalah Ustadz Harbatah.

Marselino Ferdinan Bongkar Situasi Ruang Ganti Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain

Harbatah merupakan seorang konten kreator yang kerap membagikan konten lucu di media sosial. Di bulan Ramadan kali ini, dia berperan sebagai ustadz dan menjawab pertanyaan netizen.

"Pak Ustad, apakah menelan kekalahan sebelum berbuka dapat membatalkan puasa?" demikian pertanyaan netizen.

Tampil Menawan saat Lebaran, Citra Kirana Bagikan Tips Selaraskan Pakaian dengan Riasan

Harbatah lalu menjawab dengan mengambil contoh kekalahan Indonesia atas Australia.

Ngeri, Pelatih Bahrain Janji Bikin Suporter Timnas Indonesia Menangis

"Menelan kekalahan apalagi sampai 5-1 bisa membatalkan puasa kita jika setelah menelan kekalahan lalu kita benar-benar emosi dan saking emosinya kita minum es teh manis yang ada di atas meja, maka itu bisa membatalkan puasa kita," kata Harbatah.

Harbatah lalu berharap, Timnas Indonesia bisa meraih hasil positif saat menghadapi Timnas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 25 Maret 2025.

"Jadi kita berharap semoga di pertandingan berikutnya kita masih bisa menang supaya berpeluang untuk masuk di Piala Dunia," ucap Harbatah.

"Tapi kalau masih kalah juga, ya kita tahu siapa yang harus disalahin," lanjutnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi

Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Kawasan GBK

Polisi meminta kepada masyarakat untuk menghindari kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat karena ada pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2025