Momen Lucu Anak Lionel Messi 'Dikacangin' Petugas Jaring Gawang Stadion
Jakarta – Ada momen lucu yang tertinggal di Copa America 2024. Putra kedua Lionel Messi, Mateo Messi, menjadi topiknya. Bocah berusia delapan tahun itu tertangkap kamera ikut mengantre demi mendapatkan segenggam jaring-jaring gawang di Stadion Hard Rock, Florida, Amerika Serikat (AS).
Namun alih-alih langsung mendapat apa yang dia harapkan, Mateo justru ‘dikacangin’ petugas lapangan tersebut. Padahal, Mateo sendiri terlihat sudah sabar menanti sembari mengangkat-angkat tangannya sebagai isyarat meminta kepada sang petugas.
Menariknya, Mateo justru dinomorduakan ketika sang petugas justru memberikan sebagian jaring yang dipotongnya itu kepada salah satu fotografer lapangan. Mateo hanya bisa tercengang melihat tangannya yang sudah siap menerima pemberian petugas tersebut justru berakhir dengan hampa.
Tampak sang petugas tak menyadari putra Lionel Messi di dekatnya. Dia terlihat sibuk melayani pria dewasa lainnya sambil mengobrol santai. Namun akhirnya Mateo pun menerima potongan jaring-jaring gawang setelah sabar menanti.
Dalam unggahan video yang diabadikan oleh 433 dari akun @natylu.borgna tampak Mateo kecil mengenakan jersey biru laut Timnas Argentina lengkap dengan sepatu putihnya. Dia ditemani salah seorang pria dewasa berkemeja hitam.
Momen tersebut pun menarik perhatian para penggemar sepakbola. Tingkah Mateo memang kerap menjadi ikon yang mengundang gelak tawa.
Mateo lahir pada 11 September 2015 lalu. Dia merupakan putra kedua Messi dari tiga bersaudara. Kakak pertamanya bernama Thiago Messi Rocuzzo yang lahir pada 2 November 2012. Sementara adiknya, Ciro Messi Roccuzzo, lahir pada 10 Maret 2018 yang kini berusia lima tahun.
Tiga putra Lionel Messi itu anaknya bersama sang istri, Antonella Rocuzzo. Keduanya menikah pada 2017 lalu di Rosario, Argentina. Saat ini mereka tinggal di Amerika Serikat mengikuti karier Messi bersama Inter Miami sejak direkrut 2023 lalu.
Sebelumnya Messi telah menghabiskan banyak waktunya di Barcelona sejak 2003 silam. Dia kemudian pindah ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2021.