Jadi Salah Satu Pemain Mualaf di Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen Ditanya Makan Apa di Idul Adha

Ragnar Oeratmangoen
Sumber :
  • Instagram

Jakarta – Pemain keturunan Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, kembali menjadi perhatian para penggemar. Sebagai salah satu pemain yang mualaf di Skuad Garuda, Ragnar membuat penasaran banyak pencinta sepak bola Tanah Air tentang aktivitasnya di Hari Raya Idul Adha 2024.

2 Pelatih Lokal Jadi Asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Winger berusia 26 tahun itu pun ditanya makan apa saat hari raya kurban. Tidak sedikit juga yang penasaran apakah pemain yang kini dikenal dengan ‘Wak Haji’ tersebut makan ketupat di Iduladha tahun ini.

Ragnar Oratmangoen, Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa
Pemain Baru Persib Buka Suara Soal Sosok Patrick Kluivert

Mengingat kabar terakhir tentang Ragnar diketahui dirinya sedang pulang kampung ke Maluku. Di sana dia pun disambut meriah oleh warga sekitar. Selagi di Indonesia, kemungkinan Ragnar bakal menjajal ketupat di Hari Raya Iduladha kali ini.

“Iduladha makan ketupat gak wak haji?” tanya salah seorang netizen bernama akun @fanshuri_al_678 di Instagram, Senin 17 Juni 2024.

PATRICK KLUIVERT HAPUS JEJAK SHIN TAE YONG DI TIMNAS INDONESIA

“Wak haji nyate gak?” sahut penggemar lainnya, @alfiarhy_237.

Sebagaimana diketahui, Ragnar merupakan salah satu pemain mualaf di Timnas Indonesia. Dia masuk Islam sejak usianya maish 15 tahun. Sebelumnya dia menganut agam Kristen yang dibawa oleh keluarganya.

Salah satu alasannya masuk Islam tidak lepas karena pengaruh lingkungan. Kini dia pun menjadi salah satu pemain muslim yang taat. Pemain yang berkarier di Eropa itu bahkan pernah tertangkap berbuka puasa di tengah-tengah pertandingan.

Ragnar Oratmangoen

Photo :
  • Instagram

Tak heran jika kehadirannya di Timnas Indonesia menjadi perhatian besar banyak penggemar. Di lapangan, Ragnar merupakan bomber mematikan milik Skuad Garuda.

Penampilannya dinilai agresif. Terbukti dalam beberapa pertandingan yang telah dia jalani bersama Tim Merah Putih belakangan ini. Kala bersua Timnas Vietnam di Kualifikasii Piala Dunia 2026, Ragnar bahkan menyumbang gol.

Kemampuan individualnya di lapangan pun patut diacungi jempol. Kehadirannya di Tim Merah Putih sukses memberikan perubahan besar dalam pola serangan.

Di level klub, Ragnar dipinjamkan ke Fortuna Sittard oleh klub FC Groningen sejak September 2023 lalu. Dia pun mendapat menit bermain yang cukup banyak dengan tampil 31 kali dan telah menyumbang satu assist. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya