Berangkat Naik Haji, Witan Sulaeman Doakan Ini untuk Timnas Indonesia

Witan Sulaeman dan istri tiba di Tanah Suci untuk beribadah haji
Sumber :
  • Media Center Haji 2024 / Donny Adhiyasa

VIVA – Raut bahagia dan penuh rasa syukur tersirat dari wajah Witan Sulaeman sesaat tiba di Bandara King Abdulaziz, Jeddah pada Minggu petang 26 Mei 2024 sekitar pukul 17.50 Waktu Arab Saudi, untuk memulai perjalanannya menunaikan ibadah haji di Tanah Suci.

Bukan di SUGBK, Ini Markas Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Penggawa andalan timnas Indonesia tersebut pun hadir bersama belasan anggota keluarga dan sanak saudaranya yang tergabung dalam rombongan kloter 9 BPN asal ambarkasi Balikpapan.

Witan pun tak segan untuk mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas kesempatan ini. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Bukannya Bersiap Main di Piala AFF, 'Marselino Ferdinan' Malah Nyambi Jadi Satpam

"Sangat bersyukur sekali pergi haji. Saya sangat bangga bisa datang ke Arab Saudi ini," ungkap Witan kepada para tim Media Center Haji 2024 saat ditemui di Gate A Terminal Haji Bandara King Abdulaziz Jeddah.

Kritik Timnas Indonesia, Diego Michiels Sempat Jadi Sejarah Kelam Dibantai Bahrain 0-10

Winger yang musim ini sempat membela Bhayangkara FC itu pun mengaku telah mendaftar haji pada tahun 2019 silam, sedangkan sang istri, Rismahani Arifin Ledoe mendaftar pada tahun 2012.

Dan berkat program penggabungan mahram dari Kementerian Agama, Witan dan istrinya bisa berangkat haji bersama tahun ini.

"Saya mengajukan diri untuk penggabungan mahram dan alhamdulillah bisa diacc. Empat bulan lalu saya urus data dan formulirnya, dan dua bulan lalu bisa berangkat bersama istri," terangnya.

Witan juga mengapresiasi program haji ramah lansia yang diusung pemerintah. Ia melihat penerapan program ini sebagai bentuk saling tolong menolong antar jemaah.

Witan Sualeman bersiap menunaikan ibadah haji

Photo :
  • Kemenag

"Penerapan haji ramah lansia ini sangat bagus. Kita saling bantu sesama jemaah lain. Anak muda harus bisa membantu lansia sebagai orang tua kita," jelas Witan.

"Semua itu menjadi pahala bagi anak muda. Kita harus saling bantu sama lain, dan bantuan petugas bisa menjadi lebih ringan," ucapnya.

Di tengah persiapannya menjalankan rangkaian ibadah haji, Witan Sulaeman pun tak lupa untuk selalu mendoakan timnas Indonesia.

Ia berharap timnas bisa meraih kemenangan dan lolos ke Piala Dunia.

"Saya berdoa untuk timnas Indonesia semoga bisa memenangkan pertandingan dan lolos ke Piala Dunia," harapnya.

Trofi Piala AFF

Keputusan Shin Tae-yong Pakai Timnas Indonesia U-22 Plus di Piala AFF Hal yang Tepat?

Pengamat sepak bola, Mohamad Kusnaeni, menyambut baik keputusan PSSI untuk mengirimkan Timnas Indonesia U-22 plus ke Piala AFF 2024.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024