Kisah Mualaf Pemain Sepakbola Robert Bauer, Menemukan Kedamaian dalam Islam

Pesepakbola Asal Jerman Robert Bauer
Sumber :
  • Instagram @thebauer6

Jerman – Robert Bauer, nama yang tidak asing lagi di dunia sepak bola. Bek asal Jerman ini malang melintang di berbagai liga Eropa, dari Bundesliga Jerman hingga liga Rusia dan Belgia.

Namun, di tahun 2023, Robert Bauer tidak hanya membuat berita tentang perpindahan klubnya, tetapi juga tentang perjalanan spiritualnya yang membawanya memeluk Islam.

Kisah hijrah Robert Bauer menjadi mualaf diawali dengan lika-liku perjalanan kariernya. Memulai debut profesional bersama Fortuna Dusseldorf, Robert sempat mencicipi kerasnya Bundesliga 2.

Namun, karirnya lebih banyak dihabiskan di kasta kedua liga-liga Eropa. Mimpi bermain di liga papan atas seolah menjadi asa yang belum tergapai.

Pesepakbola Asal Jerman Robert Bauer

Photo :
  • Instagram @thebauer6

Takdir kemudian membawanya ke Timur Tengah. Robert menerima pinangan dari klub Arab Saudi, Al-Tai. Kepindahan ini tidak hanya membawa perubahan lingkungan dan gaya bermain, tetapi juga menjadi awal mula perjumpaan Robert dengan Islam secara lebih mendalam.

Ternyata, jauh sebelum menginjakkan kaki di tanah Arab, Robert sudah terlebih dahulu mengenal Islam. Sang istri, yang merupakan seorang muslimah, menjadi pintu gerbang pertamanya. Saat melangsungkan pernikahan, Robert mengucapkan syahadat. Namun, saat itu pemahamannya tentang Islam masih terbatas.

“Untuk semua orang yang mengirim pesan kepada saya hari ini. Saya masuk Islam melalui istri saya dan keluarganya. Sudah bertahun-tahun berlalu dan saya berterima kasih kepada anda semua yang membantu dan menyemangati saya dalam perjalanan saya,” ucap Bauer, dikutip dari The Free Press Journal Rabu, 3 April 2024. 

Kemlu Arab Saudi Tegaskan Tolak Netanyahu yang Minta Warga Palestina Dirikan Negara di Wilayahnya

Hidup di lingkungan baru yang kental dengan budaya Islam di Arab Saudi, membuat Robert semakin tertarik untuk mendalami ajaran Islam. Dia melihat langsung bagaimana Islam dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Kehangatan dan kedamaian yang dirasakannya semakin memotivasi Robert untuk belajar lebih dalam.

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Robert Bauer menceritakan perjalanannya tersebut. Dia mengaku selama bertahun-tahun terus belajar Islam sedikit demi sedikit. Namun, kepindahannya ke Arab Saudi memberinya dorongan kuat untuk memantapkan keimanannya.

Netanyahu Sebut Rakyat Palestina Bisa Bangun Negara di Arab Saudi

Pesepakbola Asal Jerman Robert Bauer

Photo :
  • Instagram @thebauer6

Robert pun kembali mengucapkan syahadat, kali ini dengan pemahaman yang lebih mendalam. Dia juga mengungkapkan keinginannya untuk belajar membaca Al-Quran dan memperdalam ajaran Islam. Keputusan Robert ini disambut hangat oleh para penggemar dan tentunya sang istri tercinta.

Koma 3 Minggu Karena Jatuh saat Bersihkan Pesawat di Arab Saudi, PMI Asal Tangerang Dipulangkan

Kisah Robert Bauer menjadi inspirasi bagi banyak orang. Keputusannya memeluk Islam tak lepas dari perannya sebagai suami dan kehidupannya yang dikelilingi lingkungan muslim. Perpindahannya ke Arab Saudi pun menjadi momen yang tepat untuk memantapkan keimanannya.

Perjalanan Robert Bauer menuju Islam tak hanya soal hijrah geografis, tapi juga hijrah spiritual. Dia meninggalkan ketidaktahuan dan kerinduan akan arti kehidupan yang lebih dalam, dan melangkah menuju Islam dengan keyakinan dan kehangatan persaudaraan. 

Jemaah haji tiba di Arafah dari Mina

Arab Saudi Larang Anak-anak Ikut Haji 2025

Arab Saudi memberlakukan kebijakan baru yang melarang anak-anak untuk ikut serta dalam ibadah haji pada musim 2025.

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2025