Pesepakbola Dani Alves Divonis 9 Tahun Penjara atas Kasus Pelecehan Seksual

Dani Alves
Sumber :
  • Marca

VIVA – Seorang jaksa penuntut Spanyol menuntut hukuman sembilan tahun penjara bagi pemain sepak bola Brasil Dani Alves karena diduga melakukan pelecehan seksual terhadap seorang wanita tahun lalu, kata pengadilan Spanyol pada Kamis, dikutip dari AP, Jumat, 24 November 2023.

Mengintip Perayaan Ulang Tahun P Diddy yang ke-55 di Penjara, Ada Pesta?

Alves akan diadili atas tuduhan ia menyerang seorang wanita di sebuah klub malam di Barcelona pada 30 Desember. Ia didakwa oleh hakim investigasi pada bulan Agustus dan pengadilan mengatakan bulan ini terdapat cukup bukti untuk membuka persidangan. Tanggal sidang belum ditentukan.

Dani Alves saat masih memperkuat Paris Saint-Germain (PSG)

Photo :
  • Instagram/@psg
Raja Spanyol Dilempari Telur hingga Lumpur saat Kunjungi Korban Banjir

Mantan bek Barcelona itu membantah melakukan kesalahan, mengklaim dia melakukan hubungan seks atas dasar suka sama suka dengan penuduh.

Jaksa juga meminta Alves membayar ganti rugi sebesar 150 ribu euro atau sekitar Rp2,5 miliar kepada korban, dan dilarang melakukan kontak dengannya selama 10 tahun berikutnya. Mereka juga ingin Alves tetap diawasi selama satu dekade setelah menjalani hukuman penjara.

Bencana Banjir Dahsyat di Spanyol, Total Korban Tewas Mencapai 211 Orang

Jika terbukti bersalah, Alves akan dilarang melakukan segala jenis pekerjaan dengan anak di bawah umur selama 10 tahun setelah masa hukumannya, sesuai dengan hukum Spanyol.

Berdasarkan undang-undang persetujuan seksual baru di Spanyol, tuduhan penyerangan seksual mencakup beragam kejahatan mulai dari pelecehan online dan meraba-raba hingga pemerkosaan, masing-masing dengan kemungkinan hukuman yang berbeda. Kasus pemerkosaan bisa diancam hukuman maksimal 15 tahun.

Dani Alves

Photo :
  • instagram

Alves yang berusia 40 tahun telah berada di penjara pra-sidang sejak Januari, ketika dia ditangkap setelah penyelidikan awal oleh pihak berwenang.

Semua permintaan jaminan Alves telah ditolak karena pengadilan menganggapnya berisiko untuk melarikan diri. Pemain tersebut telah menawarkan untuk menyerahkan paspornya dan memakai alat pelacak sambil menunggu keputusan pengadilan. Jaksa minggu ini kembali menentang permintaan kebebasan terbaru yang diajukan oleh pengacara Alves.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya