Tiba di Indonesia, Radja Nainggolan Langsung Beli Batik
- Instagram @erickthohir
Jakarta – Mantan pemain AS Roma, Radja Nainggolan, telah tiba di Indonesia pada Selasa, 7 November 2023. Diketahui jika kehadirannya itu untuk menyemarakkan Piala Dunia U 17 2023.
Setibanya di Indonesia, ia segera mengunjungi Sarinah, Jakarta, untuk membeli batik. Kabar ini diketahui dari unggahan Ketua PSSI, Erick Thohir, melalui akun Instagram-nya. Erick Thohir mengungkapkan bahwa Radja Nainggolan segera berkunjung ke Sarinah setelah tiba di Indonesia.
“Selamat datang di Indonesia, Radja Nainggolan!,” kata Erick dalam keterangannya di instagram, dikutip Rabu, 8 November 2023.
“Sampai di Indonesia, Radja Nainggolan langsung jalan-jalan ke Sarinah untuk lihat produk asli Indonesia sekalian beli batik,” imbuhnya.
Video reels yang diunggah oleh Erick Thohir pun dijadikan story di Instagram Radja Nainggolan. Video saat Radja Nainggolan yang sedang belanja batik di Sarinah itu pun mendapat beragam komentar dari warganet.
Radja Nainggolan merupakan salah satu pemain berdarah Indonesia yang memiliki pengalaman panjang berkompetisi di Eropa.
Pemegang paspor Belgia itu tercatat pernah membela beberapa klub seperti Cagliari, AS Roma, Inter Milan, Royal Antwerp hingga sekarang bermain di divisi dua Italia bersama SPAL.
Tak hanya itu, pria berusia 35 tahun ini tercatat pernah membela Belgia di berbagai kelompok umur dan mencatatkan 30 penampilan bersama skuad senior.
Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17
Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 pada pertengahan tahun lalu menggantikan Peru yang gagal mempersiapkan aspek infrastruktur.
Indonesia pun dengan gerak cepat menyiapkan empat stadion untuk digunakan dalam ajang ini, yakni Jakarta Internasional Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Kab.Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Gelora Bung Tomo (Surabaya).Gelaran ini bakal dimulai pada 10 November 2023 dan akan berakhir pada 2 Desember 2023 mendatang.