Akhlak Mulia Bintang Muda MU Amir Ibragimov yang Jago Ngaji Al Quran

Bintang belia Manchester United, Amir Ibragimov saat membela Timnas Inggris.
Sumber :
  • Instagram | amir_ibra7

VIVA Bola - Aksi bintang belia Manchester United, Amir Ibragimov viral di media sosial. Tapi bukan aksi di dalam lapangan hijau. Melainkan aksinya di luar lapangan hijau.

MU Buat Keputusan Mengejutkan soal Marcus Rashford Jelang Bursa Transfer Januari 2025

Ibragimov diketahui sebagai seorang Muslim. Dan rekaman video dirinya sedang membaca Al Quran di Trafford Center di Manchester menjadi viral pada pekan ini.

Dalam video berdurasi 30 detik itu, dia yang berdiri dan mengenakan pakaian kasual, faseh membaca beberapa ayat suci Al Quran dari Surat Al Furqon.

Selamat Tinggal Marcus Rashford, Bos Besar MU Sudah Serahkan Keputusan...

Video tersebut sontak menarik perhatian netizen. Videonya pun diunggah berkali-kali oleh akun berbeda. Mayoritas memuji kemampuannya tersebut. 

"Masya Allah. Suara yang indah," tulis seorang netizen. 

Respons Ruben Amorim Usai Marcus Rashford Ingin Tinggalkan MU

"Masya Allah! Pria muda ini bermain sepakbola profesional dan masih memiliki waktu untuk belajar dan menghafal Al Quran. Memukau kami!" tulis netizen lainnya.

Sebelumnya, sikapnya juga sempat viral saat bermain untuk tim MU U-15 kala melawan Tottenham Hotspur pada Maret 2022. Ibragimov mendapat hadiah penalti setelah menggiring bola ke area penalti Tottenham Hotspur. 

Namun, karena dia tidak yakin dilanggar lawan, dia mengeksekusi penalti ke arah tangan kiper Tottenham. Sebuah sikap yang menarik perhatian publik.

Kakak laki-lakinya Ibragim diketahui seorang petarung MMA profesional. Sedangkan adik laki-lakinya, Gazi, bermain sepak bola untuk tim muda Manchester United.

Profil Amir Ibragimov

Amir Ibragimov lahir 27 Juni 2007. Dia merupakan pemain muda yang bermain sebagai penyerang untuk Manchester United. Meski lahir di Rusia, dia telah memperkuat Timnas Inggris di level junior.

Lahir di Dagestan, Rusia, keluarga Ibragimov pindah ke Inggris saat ia berusia 11 tahun. Dia memulai kariernya di akademi sepakbola Sheffield United.

Pemain Manchester United, Amir Ibragimov

Photo :
  • Instagram Amir Ibragimov

Dia kemudian pindah ke Manchester United, menjadi kapten tim U-14 dan U-15 selama perkembangannya melalui akademi. Dia menandatangani kontrak pertamanya sekaligus kesepakatan pra-beasiswa, dengan klub pada Agustus 2022.

Pada 21 Januari 2023, setelah mencetak gol untuk tim U-16 Manchester United dalam kemenangan 1-0 melawan Liverpool U-16, dia tampil untuk tim U-18 Manchester United di hari yang sama, tampil dalam kemenangan 3-2, dengan Liverpool. menjadi lawan lagi.

Ibragimov memenuhi syarat untuk mewakili Timnas Rusia sejak lahir, dan Inggris, setelah tinggal di negara itu sejak usia 11 tahun. 

Dia membuat penampilan pertamanya untuk Inggris U-15 dalam kemenangan 3-2 atas Belgia pada Februari 2023. Tapi dia tetap memenuhi syarat untuk mewakili Timnas Rusia.

Baca artikel Soccertainment menarik lainnya di tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya