Blackburn Rovers Sulap Stadion Jadi Tempat Salat Idul Fitri
- blackburn
VIVA – Klub divisi Championship Inggris, Blackburn Rovers mengumumkan akan menggelar salat Idul Fitri ini di lapangan Stadion Ewood Park. Blackburn Rovers akan menjadi tim sepakbola pertama di Inggris yang menggelar salat Idul Fitri di lapangan stadion
Blackburn mengungkapkan hal tersebut melalui situs resmi mereka. Blackburn juga menyediakan bus serta makanan dan minuman untuk umat muslim yang ingin menjalankan Salat Idul Fitri di Ewood Park.
"Untuk merayakan akhir Ramadhan, Salat Idul Fitri di Ewood Park akan dilaksanakan pada hari Idul Fitri, dari pukul 9 pagi hingga 10 pagi," bunyi pernyataan di situs resmi Blackburn.
"Selama bertahun-tahun, Rovers telah mensponsori festival tahunan Idul Fitri di Taman, yang diadakan di Corporation Park, dan klub dengan senang hati menunjukkan dukungan lebih lanjut dengan menyelenggarakan salat Idul Fitri tahun ini di lapangan Ewood Park," lanjut pernyataan tersebut.
Blackburn memang aktif menyelenggarakan festival untuk komunitas muslim.
Sebelumnya, pemilik tiga gelar Premier League ini  juga telah mengadakan buka bersama dengan komunitas muslim. Blackburn juga membagikan paket Ramadhan kepada pihak yang membutuhkan di sekitar wilayah tempat klub bernaung.
Â