Timnas Jepang 100 Persen di Klub Eropa, Kisah Tsubasa Tak Hanya Mimpi

Gelandang Jepang, Takumi Minamino.
Sumber :
  • instagram.com/japanfootballassociation

VIVA – Timnas Jepang mencuri perhatian baru-baru ini. Tim berjuluk Samurai Blue ini memanggil 100 persen pemain yang merumput di liga-liga Eropa untuk dua laga persahabatan di Liebenauer Stadium, Austria.

Ragnar Oratmangoen Masih Menyesal Gagal Tuntaskan Peluang Emas Lawan Jepang

Dilansir situs resmi Federasi Sepakbola Jepang (JFA), pelatih Hajime Moriyasu tak memanggil satu pun pemain dari J-League atau Liga Jepang. Padahal, J-League merupakan salah satu liga terbaik di kawasan Asia.

Seluruh pemain Jepang tersebar di Eropa. Ada yang tampil di Inggris, Jerman, Spanyol, Prancis, Italia, Belanda, Belgia, Rusia, hingga Serbia.

Pelatih Jepang Ngamuk Usai Lagu Kebangsaanya Diejek China

Baca juga: Timnas Jepang Ngeri, Semua Pemainnya Merumput di Klub Eropa

Skuad 100 persen Eropa sukses memetik kemenangan saat menghadapi Timnas Panama, Jumat 13 November 2020. Mereka menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Minamino di menit 61 lewat titik penalti.

Komentar Zion Suzuki usai Gagalkan Peluang Emas Ragnar Oratmangoen

Selanjutnya, Jepang akan menghadapi Meksiko. Laga kembali berlangsung di Liebenauer Stadium, Selasa 17 November 2020.

Banyaknya pemain Jepang yang merumput di klub Eropa, mengingatkan kita pada kisah anime Captain Tsubasa. Dalam manga yang pertama kali dibuat Yoichi Takahashi pada 1981 ini, beberapa pemain Jepang dikisahkan menimba ilmu di Benua Biru.

Photo :
  • U-Report

Tokoh utama, Tsubasa Ozora melanglangbuana ke Spanyol bersama Barcelona. Lalu, ada Kojiro Hyuga yang memperkuat Juventus. Masih ada Genzo Wakabayashi (Hamburg SV), Tomeya Akai (Sampdoria) dan Shingo Aoi (Inter Milan).

Baca juga: Tsubasa Mirip Banget Messi, Ronaldo Jelmaan Hyuga

Dulu, mungkin banyak yang menganggap serial Captain Tsubasa mengada-ada. Namun, sekarang kisah tersebut malah menjadi kenyataan dengan banyaknya pemain Jepang yang merumput di Eropa.

Kisah lain yang ikonik di Captain Tsubasa adalah Timnas Jepang menjuarai Piala Dunia U-20 dengan menekuk Brasil 3-2 di final. Mungkinkah ini terjadi di Piala Dunia U-20 Indonesia tahun depan?

Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Target Timnas Jepang Juara Piala Dunia, Tren Positif di Grup C Tak Membuat Mereka Terlena

Timnas Jepang mencatatkan tren positif di babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024