Pesta Gol Manchester United dan Momen Haru Ashley Young
- Twitter/@youngy18
VIVA – Ashley Young mencetak satu gol saat Manchester United pesta empat gol ke gawang AZ Alkmaar pada laga pamungkas Grup L Liga Europa, Jumat dini hari WIB, 13 Desember 2019 di Old Trafford.
Young membuka pesta gol Setan Merah yang pada babak pertama sempat mandul. Ia melakukannya pada menit ke-53 setelah menerima umpan silang dari Juan Mata. Setelah itu, MU menambah tiga gol melalui Mason Greenwood (58', 64'), dan penalti Juan Mata menit ke-62.
Gol tersebut sangat berarti untuk Young. Sampai-sampai, ia mengunggah keberhasilannya itu ke media sosial miliknya. Dalam unggahan tersebut, Young juga menyelipkan kalimat mengharukan.
Gol itu ia persembahkan untuk neneknya yang sudah meninggal. "Nenek, aku tahu kamu telah menunggu beberapa bulan. Gol ini untukmu," tulis Young di akun instagramnya.
Unggahan tersebut turut mendapat perhatian dari rekan satu timnya Scott McTominay dan striker Inter Milan, Romelu Lukaku.
Bagi Young, gol tersebut memang sangat spesial. Sebab, dia selama ini kurang mendapatkan menit bermain. Pada musim ini, Young baru bermain sebanyak 15 pertandingan di semua kompetisi dan baru mencetak satu gol.
Manajer Ole Gunnar Solskjaer lebih sering memainkan Aaron Wan-Bissaka, Brandon Williams dan Luke Shaw ketimbang pemain 34 tahun tersebut.