Pesan Mengharukan Istri untuk Mendiang Legenda Arsenal

Legenda Arsenal, Jose Antonio Reyes dan istrinya, Noelia Lopez.
Sumber :
  • www.instagram.com/noelialopezm

VIVA – Legenda Arsenal, Jose Antonio Reyes, kini sudah tiada. Dia meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas, 1 Juni 2019 silam.

Tertinggal 11 Poin dari Liverpool, Arsenal Belum Menyerah Kejar Gelar Premier League

Namun, istri Reyes, Noelia Lopez, tak pernah melupakan sosok mantan pemain Real Madrid dan Sevilla tersebut. Dia bahkan mengunggah foto dan video mengharukan di akun Instagram, saat ulang tahun Reyes ke-36, pada 1 September 2019.

Noelia mengunggah bingkai foto Reyes sedang memeluk dua putrinya, Noelia dan Triana. Dalam bingkai foto yang diunggah sang istri, ada kalimat-kalimat yang romantis dalam Bahasa Spanyol.

Mikel Arteta Ngamuk Usai Arsenal Dipecundangi West Ham

Ada tulisan "Selamat" dan "Aku mencintaimu, ayah," dalam bingkai foto. Di bingkai tertulis "Hati ini tak pernah melupakan di mana dia meninggalkan detak jantung terbaiknya."

5 Potret Para Artis Dampingi Suaminya ke Acara Pelantikan Kepala Daerah, Syahnaz Sadiqah Curi Perhatian
>

Noelia juga menulis caption di Instagram dengan kalimat tak kalah menyentuh. "Kamu akan selalu di hatiku," tulisnya.

Reyes mengalami kecelakaan tragis saat berkendara di Sevilla, Spanyol. Dia menghembuskan napas terakhir pada usia 35 tahun.

Reyes memacu mobilnya dengan kecepatan mencapai 120 mil per jam atau 193 km per jam. Hingga akhirnya ia lepas kendali dan terlempar keluar jalan kemudian terbakar.
 

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Mengejutkan, Arsenal Bakal Datangkan Pemain Top Dunia Asal Jerman

Arsenal dikabarkan menjadi ikut berlomba dalam perburuan mengontrak bek kanan Bayern Munich, Joshua Kimmich.

img_title
VIVA.co.id
1 Maret 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut