Main di Turnamen Poker, 2 Bintang Barcelona Menang Besar

Dua pemain Barcelona, Gerard Pique (kiri) dan Arturo Vidal (kanan)
Sumber :
  • Twitter/@FCBarcelona

VIVA – Dua bintang Barcelona, Arturo Vidal dan Gerard Pique, turut berpartipasi dalam European Poker Tour 2019, yang kebetulan pada tahun ini digelar di Catalonia. Keduanya pun tampil apik di meja poker.

Hasil Lengkap: Manchester United 'Ngelawak' Lagi, Real Madrid Pesta Gol

Vidal dan Pique diberi kesempatan untuk tur mengunjungi seluruh arena pertandingan. Keduanya juga diberi kesempatan bermain dalam satu meja yang harga pasarannya mencapai 25 ribu euro per hari.

Namun, sebagai tamu undangan, Vidal dan Pique tak dibebankan biaya sepeser pun. Turnamen tersebut akhirnya dimenangkan pemain poker profesional, Juan Pardo. Akan tetapi, secara mengejutkan Pique berada di urutan kedua.

Lawan Berat Menanti Real Madrid di Tengah Upaya Mengejar Barcelona

Memang tak aneh dengan pencapaian Pique. Sebab, dalam 10 terakhir, suami dari penyanyi Shakira itu memang sudah menggeluti poker. Sedangkan Vidal hanya menempati urutan kelima.

Hadiah yang mereka terima pun jumlahnya berbeda. Pique berhak atas uang sebesar 352.950 euro. Dan Vidal mendapat 134.460 euro.

November Menyebalkan bagi Barcelona Telah Berakhir

Vidal dan Pique merupakan peserta undangan turnamen poker tertua di Eropa tersebut. Penyelenggara memang menyiapkan Pique dan Vidal untuk meramaikan acara tahun ini.

Kehadiran dua pemain tersebut bertujuan untuk mengalahkan jumlah pendaftar musim lalu yang sangat banyak. Bagi Pique dan Vidal, acara ini menjadi kesempatan untuk melepas penat di sela-sela kompetisi. (one)

>
Pemain Juventus rayakan kemenangan

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Kamis dini hari WIB, meliputi pertandingan dari Liga Champions, Liga Europa, Piala Interkontinental, Piala AFF, Liga 1

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024