Ronaldo dan Si Seksi Georgina Bersepeda, Pemain Timnas Bereaksi
- Instagram/cristiano
VIVA – Di tengah kesibukannya menjalani latihan bersama Juventus, Cristiano Ronaldo tetap menyempatkan diri bercengkarama dengan keluarganya.
Kali ini, Ronaldo dan kekasihnya, Georgina RodrÃguez memilih kegiatan bersepeda untuk menghabiskan waktu santainya. Bukan cuma membawa Georgina ?, anak-anak Ronaldo  Cristiano Jr, kembar Mateo dan Eva, serta Alana juga ikut.
Dalam unggahan di media sosialnya, Ronaldo mengenakan pakaian serba biru lengkap dengan pelindung kepala.Â
Sementara si Seksi Georgina tetap dengan pakaian minimnya yang kali ini berwarna putih. "Family Bike Ride dengan emoji bersepeda dan emoji hati," tulis Ronaldo di akun media sosialnya.
Unggahan Ronaldo ini mendapatkan banyak perhatian dari para penggemarnya. Bahkan, pemain futsal Timnas Indonesia, Bambang Bayu Saptaji juga ikut bereaksi.
Pemain Halus FC itu tampak merepons dengan dua emoji wajah tersenyum dengan dua mata hati. Selain itu, rekan satum tim Ronaldo, Miralem Pjanic juga ikut mengomentari dengan emoji.
Di sisi lain, Ronaldo terlah bergabung dengan skuad Juventus pada 20 Mei 2020. Dia telat menjalani sesi latihan karena harus menjalani karantina mandiri di Turin selama 14 hari.
Ronaldo  tampak serius dan langsung tancap gas sejak awal pertama kembali. Beberapa kali dia juga memamerkan kemampuannya mengolah si kulit bundar.Â
Pada sesi latihan yang berlangsung Selasa 26 Mei 2020, Ronaldo memamerkan aksinya, Ronaldo unjuk kebolehan dengan melakukan tembakan ala legenda NBA yakni Michael Jordan.
Ronaldo memasukkan bola ke sebuah ring. Menggunakan kakinya yang terkenal kuat, Ronaldo pun tak menemui kesulitan berarti untuk memasukkan bola ke dalam ring basket.