10 Ilustrasi Keren Tantangan 'Tisu Toilet' Pesepakbola Dunia

Ilustrasi Cristiano Ronaldo beraksi di tantangan tisu toilet
Sumber :

VIVA – Terhentinya agenda pertandingan di semua kompetisi negara-negara Eropa membuat para pesepakbola dunia berputar otak mencari “panggung” untuk tetap memamerkan aksinya. Instruksi untuk #StayAtHome pun akhirnya dijawab dengan kreasi-kreasi apiknya meski tak di lapangan hijau.

Daftar 31 Peserta Piala Dunia Antarklub 2025, Ada Klubnya Messi dan Ronaldo?

Hal itu pun seolah jadi cara ampuh guna menghilangkan kebosanan akibat menjalani isolasi mandiri demi menanggulangi wabah virus corona COVID-19.

Dan melakoni “tantangan tisu toilet” sepertinya kini sedang jadi sesuatu yang happening di kalangan bintang sepakbola dunia.

Bintang Muda Real Madrid Juara Tilawah Alquran di Negaranya

Belakangan ini, sejak dihentikan kompetisi sepakbola di berbagai negara para pesohor aktor kreator si kulit bundar telah memamerkan aksinya melakoni tantangan juggling tisu toilet.

Sebut saja Lionel Messi, Bruno Fernandes, Marcus Rashford, Joao Felix, Matthijs De Ligt, Benjamin Mendy dan Theo Walcott telah sukses membuat viral video kreasi unik tantangan tersebut.

Lionel Messi Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025, Cristiano Ronaldo Cuma Jadi ...

Fenomena itu pun akhirnya telah dikreasikan kembali oleh situs konten kreatif sepakbola, Bleacher Report Football untuk diberikan gambar-gambar parodi ilustrasi dari kerennya aksi juggling tisu toilet.

Dalam postingan di akun media sosialnya, Bleacher Report Football menggambarkan 10 ilustrasi memukau dari parodi tantangan tersebut. Di slide pertama ada Cristiano Ronaldo yang dengan menggunakan jersey timnas Portugal melakoni aksi uniknya ini.

Lalu berikutnya ada parodi Messi melewati hadangan bek Bayern Munich, Jarome Boateng. Dan berikutnya ada gaya tendangan scorpions king ala eks bomber Arsenal, Olivier Giroud.

Serta yang tak kalah fenomenal adalah sundulan ikonik Robin van Persie pada Piala Dunia 2014 ke gawang Spanyol pada slide keempat.  

Di slide kelima, giliran ada aksi ikonik pada aksi eks bintang timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic dengan tendangan kungfunya. Dan berikutnya ada Sergio Aguro yang dengan aksinya hendak mencium tisu toilet sebagai penggantinya bola.

Tak cuma bintang-bintang itu saja, ada pula gaya Neymar, Wayne Rooney, Petr Cech dan Gareth Bale pun tak luput menghiasi postingan tersebut sebagai berikut;

 

Pemain Al Nassr, Cristiano Ronaldo

Gol ke-908 Cristiano Ronaldo

Gol ke-908 sepanjang karier Cristiano Ronaldo tercipta ketika Al Nassr menghadapi Al Ain dalam pertandingan Liga Champions Asia di Al Awwal Park

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024