Kocak, Eks Bomber Chelsea Sindir Blunder Konyol Steven Gerrard
- The Sun
VIVA – Mantan bomber Chelsea, Demba Ba dengan sedikit satir mengenang blunder konyol eks kapten Liverpool, Steven Gerrard pada musim 2013/2014 dimana golnya turut berperan menggagalkan ambisi The Reds juarai Premier Peristiwa itu pun memang masih sering diingat orang hingga hari ini.
Postingan di akun Twitter pribadinya, @dembambafoot jadi sorotan usai eks penyerang Newcastle United itu hanya menuliskan kata "Score" saat menjawab pertanyaan dari postingan video akun @433.
Video berdurasi 12 detik itu merekam aksi sebuah pertandingan futsal dengan gimik seorang pemain jatuh tergelincir saat menerima umpan dari tendangan bebas.
Bola yang lepas dari penguasaan pemain yang semula menerima umpan tersebut. Sontak pemain lawan yang mendapatkan bola muntah dari lawan yang terjatuh itu bergegas menjangkau bola, meski tak melanjutkan menggiring bola.
Baca juga:Â Ya Ampun, Eden Hazard Cuma Seketiak Bintang Basket NBA
Tweet itu menyertakan keterangan yang menanyakan, "Apa yang akan kamu lakukan?" dan Demba Ba pun menjawab "skor" yang sontak ramai jadi perbincangan.
Kaum netizen maha benar pun langsung mengkreasikan tweet tersebut dengan sederet cara membuat video itu jadi tampak semakin kocak disandingkan dengan insiden terpeleset Gerrard pada 27 April 2014 di Anfield itu.
Dalam insiden musim 2013/2014 itu, Liverpool akhirnya harus merelakan peluang merengkuh juara Premier League untuk pertama kali sepanjang sejarah kasta tertinggi EPL.
Apakah Demba Ba bermaksud juga menyindir deretan kekalahan Liverpool beberapa waktu lalu, yang mungkin juga bisa mengancam kans juara mereka musim ini?
Baca juga:
Ya Ampun, Eden Hazard Cuma Seketiak Bintang Basket NBA
David Beckham, Pesepakbola yang Paling Ingin Ditiduri Wanita Bersuami
Kocak, Selebrasi 'Ambyar' Kitman ManCity Hebohkan Ruang Ganti Wembley