Cerita Striker Timnas Sempat Bingung Nyoblos di Mana saat Pemilu 2019

Bomber Madura United, Alberto 'Beto' Goncalves
Sumber :
  • instagram.com/maduraunited.fc/

VIVA – Pemain naturalisasi Madura United yang juga striker timnas Indonesia, Alberto Goncalves, akan mencoblos untuk kali pertama dalam Pemilu, Rabu 17 April 2019. Menghadapi Pemilu besok, Beto (sapaannya) sudah menemukan calon yang tepat antara pasangan calon Joko Widodo-Ma'ruf Amin atau Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Hari-hari Berat Shin Tae-yong, Ancaman Pemecatan Menghantui

Jelang Pemilu, Beto mengaku gencar mencari informasi terkait sosok Jokowi-Amin dan Prabowo-Sandiaga. Menurut Beto, pengenalan terhadap paslon sangat penting demi meyakinkan pilihannya.

"Saya harus gunakan hak pilih. Ini penting demi keberlangsungan negara. Saya bersama istri sudah tahu yang terbaik dan itu yang akan kami pilih," kata Beto kepada VIVA, Selasa 16 April 2019.

Kalah Lawan Qatar, Uzbekistan Senasib dengan Timnas Indonesia: Dicurangin Wasit

"Istri saya sering baca berita dan menonton di televisi tentang kedua pasangan itu. Jadi, saya cari informasi dari istri. Kami memiliki pilihan yang sama," lanjutnya.

Beto berharap, siapa pun yang terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden, bisa membuat atlet lebih sejahtera.

Timnas Indonesia di Bawah Tekanan Agar Capai Target PSSI, Shin Tae-yong Berupaya Melepaskannya

"Teman-teman ada yang bilang lebih bagus pilih Pak Jokowi. Namun, ada juga yang beri masukan, Pak Prabowo lebih enak. Saya dan istri sudah tahu yang terbaik. Jadi, saya mau pilih yang terbaik," jelas Beto.

Sebenarnya, Beto sempat bingung memilih di mana. Sebab, saat ini Beto memegang Kartu Tanda Penduduk yang berdomisili di Palembang.

Padahal, saat ini Beto tinggal di Surabaya, mengingat sedang membela Madura United. Pria berdarah Brasil itu pun mencari informasi bagaimana caranya untuk menyalurkan aspirasi di Pemilu 2019.

"Saya cari informasi bisa dilakukan di mana saja, yang penting katanya harus bawa E-KTP. Kalau itu bisa, saya akan cari TPS terdekat," ujar Beto.

Laporan: Robbi Yanto

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya