Nasib Tukang Ledeng Pembawa Pesawat Maut Sala Masih Misterius
- The Sun
VIVA – Setelah jasad Emiliano Sala teridentifikasi, masih ada misteri lain yang belum terpecahkan. Yakni, bagaimana nasib dari pilot David Ibbotson.
Ibbo, yang juga seorang tukang ledeng, hingga sekarang belum ditemukan. Jasad yang terperangkap di badan pesawat cuma ada satu, yakni Sala.
Tak ada jasad lain yang ditemukan dalam badan pesawat dan itu membuat pencarian harus dilanjutkan demi memastikan nasib Ibbo.
Nora, istri Ibbo, dilansir The Sun, begitu cemas menanti kabar suaminya. Dia tak ikut mengawal pencarian secara langsung, namun memilih tinggal di rumahnya, kawasan Crowle, Lincolnshire.
Salah satu anggota keluarga Ibbo yang tak mau disebutkan namanya, berharap jenazah sang pilot bisa ditemukan. Sebab, mereka mau menguburnya secara layak.
"Di mana pun jasadnya, kami berharap bisa ditemukan. Atau, mungkin saja tak ditemukan sama sekali," kata anggota keluarga tersebut. (one)