Darius Sinathrya Yakin Argentina Bakal Sangar di Babak 16 Besar

Darius Sinathrya
Sumber :
  • VIVA/Zahrotustianah

VIVA –  Argentina tampil kurang meyakinkan di Piala Dunia 2018. Albiceleste harus berjuang ekstra keras untuk bisa melangkah ke babak 16 besar.

Alarm Buat Timnas Indonesia, Pelatih Anyar Arab Saudi Pernah Bikin Malu Lionel Messi Cs

Argentina baru bisa lolos usai menang 2-1 atas Nigeria di laga pamungkas Grup D. Presenter sepakbola, Darius Sinathriya, memang melihat Piala Dunia kali ini sulit ditebak.

"Argentina misalnya. Mereka harus berjuang ekstra keras untuk bisa lolos ke babak 16 besar. Permainan mereka jauh dari permainan biasanya. Kalau boleh saya mengistilahkan Argentina itu seperti mencari jarum di tumpukan jerami yang jeraminya terbakar untung jarumnya ketemu jadi mereka lolos," kata Darius kepada VIVA, saat ditemui dalam acara nonton bareng Jerman vs Korea Selatan di Kantor Google Indonesia, Rabu, 27 Juni 2018. 

Lionel Messi Puji Pemain Como 1907, Katanya Anak Muda yang Fantastis

Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi di Piala Dunia 2018

Meskipun demikian, Darius yang menjagokan Argentina, tetap optimis. Dia yakin permainan Lionel Messi cs semakin membaik di babak 16 besar, meski harus bersua Prancis.

Bikin Hattrick di Timnas Argentina, Lionel Messi Masih Ngerasa Kayak Bocil

"Setelah mereka lolos ke 16 besar tentu mental akan semakin baik. Kalau mereka bisa mengalahkan Prancis (di babak 16), saya optimis mereka akan lolos ke final," ucap Darius. 

Darius melihat Piala Dunia kali ini sangat sulit diprediksi. Tim-tim unggulan bisa kerepotan. Contohnya, juara bertahan Jerman yang justru harus angkat koper lebih cepat.

"Ini menjadi gelaran Piala Dunia yang sulit ditebak sampai sekarang siapa yang akan lolos ke final atau kandidat kuat juara. Jika kita melihat Piala Dunia 1998 misalnya, di situ Prancis sudah terlihat akan menjadi juara," jelas Darius. 

"Jadi siapa tim yang bisa memperbaiki penampilan dan siap mereka akan menjadi juara. Kita tunggu saja tim mana yang berhasil melewati babak 16 besar," lanjutnya.

Pemain Inter Milan, Lautaro Martinez dan Agustina Gandolfo

Posisi 7 Ballon d'Or Bukti Keganasan Lautaro Martinez di Inter Milan dan Timnas Argentina

Penyerang Inter Milan Lautaro Martinez berterima kasih ke fans klubnya setelah berada di peringkat ketujuh Ballon d'Or.

img_title
VIVA.co.id
29 Oktober 2024