Del Piero Galang Dana untuk Korban Erupsi Sinabung
- FourFourTwo
VIVA – Legenda Juventus dan Timnas Italia, Alessandro Del Piero, mengunjungi Kota Medan. Agendanya antara lain melakukan coaching clinic, talent scouting, dan fun football. Selain itu, pemain yang turut mengantarkan Timnas Italia juara Piala Dunia 2006 itu juga akan terlibat dalam pengumpulan dana untuk korban erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut).
"Setelah pensiun dari lapangan hijau, saya memang aktif dalam sejumlah kegiatan kemanusiaan. Saya senang bisa ambil bagian dalam pengumpulan dana untuk korban erupsi Sinabung," kata Del Piero di Medan, Kamis 17 Mei 2018.
Pemain yang dijuluki 'Il Pinturicchio' itu juga sudah mendirikan sebuah yayasan bernama ADP10, yang diambil dari nama dan nomor punggungnya saat masih aktif bermain untuk Juventus. Del Piero juga beberapa kali berkontribusi di kegiatan amal.
"Sepakbola adalah kemanusiaan. Saya senang bisa ikut membantu," ujarnya.
Sementara itu, inisiator Del Piero ke Medan, Sihar Sitorus, berharap kedatangan pemain legendaris asal Italia itu mampu memberikan motivasi dan determinasi bagi anak-anak di Sumut.
"Kepedulian dan sikap saling asah, asih, asuh itu penting. Del Piero sudah mencontohkan. Dia menginspirasi banyak pihak untuk memberikan perhatian kepada anak-anak tidak mampu dan penyandang disabilitas," beber Sihar yang juga Presiden Pro Duta FC. (one)