Arda Turan Dipastikan Hengkang dari Barcelona
- REUTERS/Eloy Alonso
VIVA – Agen Arda Turan, Ahmet Bulut, mengatakan, kliennya siap meninggalkan Barcelona musim dingin ini. Pindah ke Liga Inggris menjadi salah satu kemungkinan.
Gelandang 30 tahun itu memang tidak tampil sekali pun di LaLiga musim ini. Â Kabar yang beredar, dia akan menjadi bagian pemain yang dilepas Barca.
Pelatih Ernesto Valverde berharap merampingkan skuatnya sebelum mendatangkan pemain anyar. Bulut menguatkan klaim bahwa kliennya itu bakal hengkang di Januari 2018.Â
Bulut menjelaskan, memang belum tahu persis ke mana pemain timnas Turki itu bakal berlabuh. Namun, setidaknya sudah ada tiga klub yang melirik Turan.
"Ada tim yang menginginkan Arda. Kami memiliki tawaran dari Inggris, Spanyol dan Italia dan dalam 15 hari, semuanya akan jelas," ujar Bulut dilansir Marca, Senin 4 Desember 2017.
Diketahui, sejak tiba di Barcelona pada 2015, Turan telah memenangkan gelar LaLiga, dua Copa del Rey dan Piala Super Spanyol. (one)
Â