Ronaldo: Madrid Kehilangan Pemain Besar
- REUTERS/Sergio Perez
VIVA – Real Madrid tidak membuat gebrakan dalam bursa transfer musim panas lalu. Mereka justru kehilangan pemain-pemain dengan nama besar.
Pepe, Alvaro Morata, dan James Rodriguez mencoba mengadu peruntungan di klub lain. Namun, Los Blancos tidak mencari pengganti yang sepadan.
Cristiano Ronaldo angkat bicara soal ini. Menurutnya, kepergian tiga pemain itu menjadi pukulan berat bagi tim, dan yang datang sebagai gantinya belum bisa terlalu diandalkan karena masih muda.
"Jika Anda bertanya kepada saya, jujur, setiap tim akan kehilangan pemain besarnya. Pepe adalah pemain yang luar biasa, Morata, James juga. Mereka membuat kami menjadi kuat," ujar Ronaldo, dikutip dari Sport.
"Saya tidak bilang pemain yang datang tidak sesuai kapasitas, tetapi mereka terlalu muda. Ini menjadi musim perdananya bersama kami," ujarnya menambahkan.
Dan ketika pemain senior yang ada saat ini, seperti Gareth Bale dan Dani Carvajal mengalami cedera, Madrid jadi kewalahan. Buktinya mereka kalah dua pertandingan beruntun, dari Girona dan Tottenham Hotspur.
Ronaldo berharap kedua rekannya itu bisa segera kembali. Karena mereka butuh tim yang kuat agar bisa memenangi laga yang akan dihadapi ke depannya. (mus)