Striker 16 Tahun Sukses Bikin Real Madrid Gigit Jari

Striker anyar Real Madrid, Vinicius Junior.
Sumber :
  • The Sun

VIVA.co.id – Nama besar yang dimiliki Real Madrid tak selalu membuat pemain incaran dengan mudah memberi anggukan untuk bergabung. Ini lah yang terjadi pada Vinicius Junior.

Vinicius Junior Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024

Pemain berusia 16 tahun yang berposisi sebagai penyerang ini baru saja memperpanjang kontraknya bersama Flamengo. Dia akan bertahan di klub asal Brasil tersebut hingga 2018.

Nama Vinicius memang mendapat minat besar dari Los Blancos (julukan Real Madrid). Madrid sampai rela menebus Vinicius sebesar 45 juta euro atau setara dengan Rp657 miliar.

Ini Dia Lawan Real Madrid di Final Piala Interkontinental 2024

Pengumuman perpanjangan kontrak pemain bernama lengkap Vinicius Jose Paixao de Oliveira Junior ini disampaikan klub lewat akun Twitter resmi klub @Flamengo. "Vinicius Junior renova contrato com o Flamengo", atau "Vinicius Junior memperbarui kontraknya di Flamengo," tulis akun tersebut, dikutip Soccerway.

Real Madrid Dihantam Kabar Buruk Usai Kalahkan Atalanta

Vinicius adalah pemain asli didikan Flamengo dan memulai debutnya bersama klub di level U-17. Di level itu pula dia pernah mengenakan kostum tim nasional Brasil.

Talenta yang dimilikinya terlihat di turnamen South America U-17 Championship. Dia mencetak 7 gol untuk Tim Samba. (one)

Real Madrid juara Piala Interkontinental 2024

Real Madrid Juara Piala Interkontinental 2024

Real Madrid menjuarai Piala Interkontinental 2024 setelah membungkam Pachuca tiga gol tanpa balas dalam final di Stadion Lusail, Lusail, Kamis dini hari WIB

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024