Sukses Besar di 2016, Ronaldo Bungkam Para Pengkritik

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo rayakan gelar Piala Dunia Klub
Sumber :
  • REUTERS/Kim Kyung-Hoon

VIVA.co.id – Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo sukses besar di tahun 2016 ini. Dia sanggup meraih sejumlah trofi bergengsi, baik bersama klub, timnas, dan juga ditambah penghargaan individu.

10 Nominasi Pemain Terbaik FIFA, Messi dan Ronaldo Punya Pesaing Berat

Ronaldo membawa Madrid juara Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub. Sedangkan Timnas Portugal dibawanya menjuarai Piala Eropa 2016. Ronaldo juga sukses meraih gelar individu bergengsi, Ballon d'Or 2016.

Terkait rentetan sukses ini, Ronaldo mengaku bangga. Dia senang karena mampu membungkam para pengkritik dengan sederet trofi.

Ronaldo Patahkan Rekor Messi di Piala Dunia Klub

"Secara kolektif maupun individual, ini mungkin tahun terbaik saya. Kami merebut Liga Champions bersama Real Madrid. Kami merebut gelar bergengsi untuk Timnas Portugal, untuk kali pertama. Saya merebut Ballon d'Or, Piala Dunia Klub," kata Ronaldo seperti dilansir Soccerway.

"Orang-orang yang masih meragukan saya, Real Madrid, dan tim nasional, sekarang mereka punya bukti. Kami memenangkan segalanya. Jadi, ini merupakan tahun luar biasa, dan saya senang dengan itu. Saya ingin berterima kasih kepada rekan-rekan setim saya di tim nasional dan Real Madrid," lanjut pemain 31 tahun ini.

Usai Cetak Rekor, Ronaldo Ngambek pada Media

Saat ini, Ronaldo sedang menikmati masa liburan bersama keluarganya. CR7 baru akan kembali beraksi pada 4 Januari 2017. Madrid akan menjamu Sevilla di babak 16 besar Copa del Rey leg 1, di Santiago Bernabeu.

Cristiano Ronaldo

Menakjubkan, Ini 8 Rekor Cristiano Ronaldo selama di Liga Champions

Rekor Cristiano Ronaldo di kancah Internasional sudah menjadi rahasia umum. Bahkan ia baru saja menorehkan rekor terbaru sebagai penampil terbanyak di Liga Champions

img_title
VIVA.co.id
1 Oktober 2021