Real Madrid dan Atletico Disanksi, Dendam Barca Terbalas?
- REUTERS/Arnd Wiegmann
VIVA.co.id – Real Madrid dan Atletico Madrid resmi dijatuhi sanksi larangan aktif di bursa transfer oleh FIFA. Kedua klub tersebut dianggap sudah melakukan pelanggaran terkait transfer pemain di bawah umur.
Hukuman yang diberikan kepada klub asal Ibu Kota Spanyol tersebut mengingatkan kembali penderitaan Barcelona. Klub berjuluk Blaugrana pernah dijatuhi hukuman serupa 2 tahun lalu.
Dan kini manajemen klub asal Catalan mulai bersuara. Wakil Presiden Barcelona, Carles Vilarrubi mengaku sakit hari ketika itu, karena tak ada satu pun pihak yang bersuara mendukung mereka.
"2 tahun lalu kami tidak mendapatkan dukungan dari klub lain, mereka semua diam, dan itu adalah tindakan terburuk yang dilakukan terhadap kami," kata Villarubi seperti dilansir Marca.
"Kami bahkan telah dituduh melakukan perdagangan anak di bawa umur, dan itu adalah kejahatan terburuk," lanjutnya. Karena sanksi tersebut, Barcelona baru boleh mendaftarkan pemain baru di bursa transfer Januari 2016 lalu.
Awalnya mereka mencoba melakukan banding melalui Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS). Namun, upaya tersebut menemui jalan buntu. Hukuman kepada mereka tetap mesti dijalankan.
Dan kini, Madrid dan Atletico mengalami kejadian serupa. Meski belum melakukan banding, tetapi nampaknya hukuman larangan aktif di bursa transfer hingga Januari 2018 akan berlaku.