Barca Mengaku Ditolak Banyak Pemain Incaran

Bek baru Barcelona, Samuel Umtiti
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Direktur olahraga Barcelona, Robert Fernandez, mengungkap dengan jujur, tentang realitas yang terjadi di Camp Nou, dalam acara perkenalan resmi Samuel Umtiti. Dia mengakui banyak pemain incaran mereka yang telah menolak kesempatan untuk bergabung dengan raksasa Katalan itu.

Javier Mascherano Bela Enzo Fernandez yang Terlibat Kasus Rasis

"Kami ingin melakukan (merekrut pemain) secepat kami bisa, tapi negosiasi dapat selalu menghalangi. Kami telah mengikuti Umtiti sejak lama, melihatnya di televisi kemudian melihat dia langsung. Kami berusaha membawanya ke sini, walau sudah ada beberapa bek tengah," kata Fernandez.

Dikutip dari AS pada Sabtu 16 Juli 2016, Fernandez mengatakan Barcelona telah mengejar Umtiti, tapi negosiasi tidak berjalan mudah. "Ada persaingan, hubungan dengan Lyon, tapi fakta bahwa sang pemain ingin datang ke sini telah mempermudah situasi."

Timnas Argentina Ajak Lionel Messi Gabung ke Skuad Olimpiade 2024

"Dia (Umtiti) adalah pemain hebat, dalam kondisi fisik sangat bagus, tapi dia sudah ada di klub besar. Sulit untuk meyakinkan pemain datang ke sini, dengan tiga pemain yang sudah ada. Dia merujuk pada Javier Mascherano, yang posisinya di tim utama terancam dengan kehadiran Umtiti.

Fernandez mengatakan keputusan untuk menurunkan pemain adalah tugas pelatih. Tapi, dia yakin tidak ada masalah bagi Mascherano, yang bisa bermain di posisi gelandang. "Javier bahagia saat dia bermain, apakah sebagai gelandang atau bek tengah. Dia memperlihatkan itu dalam setiap pertandingan."

Barcelona Hemat Rp1 Triliun Usai Putus Kontrak Samuel Umtiti

"Saya mau dia (Mascherano) bermain setiap minggu. Itu tidak mudah dinegosiasikan. Jika tergantung pada saya, maka semua akan selesai. Dia butuh kondisi yang tepat untuk berkembang, saya memikirkan situasi ini setiap hari, mari kita tunggu apa yang akan terjadi, dia mungkin masih tetap di Barcelona," ucapnya.

Menurutnya, Mascherano ingin tetap bermain untuk Barcelona, tapi situasinya tidak mudah karena ada banyak persaingan. "Lima bek yang kami miliki, ada tiga yang bisa bermain di beberapa posisi. Mathieu, Mascherano, dan Umtiti. Kami ingin mereka bisa terus solid bersama Pique dan Vermaelen."

(ren)

Duel Timnas Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024

Ajaib! Timnas Argentina Ditekuk Maroko Usai Duel Ditunda 2 Jam, Mascherano: Ini Kayak Sirkus

Pelatih Timnas Argentina, Javier Mascherano menyebut kontroversi kekalahan timnya 1-2 atas Timnas Morocco di cabang olahraga sepakbolaOlimpiade 2024 seperti sirkus.

img_title
VIVA.co.id
25 Juli 2024