Gagal Juara La Liga, Atletico Madrid Dapat Gelar Hiburan

Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak
Sumber :
  • Reuters / Sergio Perez

VIVA.co.id – Atletico Madrid tentu merasa kecewa karena ke luar dari persaingan perebutan gelar La Liga, hanya beberapa pekan menjelang jornada terakhir. Namun, mereka tetap bisa berbangga di akhir musim ini.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Penjaga gawang mereka, Jan Oblak, menyabet penghargaan Ricardo Zamora Award dari media terkemuka asal Spanyol, Marca. Penghargaan ini diberikan kepada penjaga gawang yang memiliki rasio kebobolan terendah setiap musimnya.

Oblak menorehkan clean sheet saat menjamu Atleti menjamu Celta Vigo di laga pamungkas La Liga, Sabtu 14 Mei 2016 (Minggu dini hari WIB). Los Rojiblancos sukses menyudahi pertandingan dengan skor 2-0, berkat gol dari Fernando Torres dan Antoine Griezmann.

Usai Gasak Tottenham, MU Incar Korban Lain

Oblak mengakhiri musim ini dengan hanya kebobolan 18 gol dari 38 pertandingan. Itu berarti rasio rata-rata kebobolan pemain internasional Slovenia ini di tiap pertandingan hanya 0,47. Ini merupakan rekor baru dalam satu dekade terakhir.

Rekor seperti ini sebelumnya menjadi milik setara dengan Francisco Liano Fernandez. Dia mencapai statistik yang sama dengan Oblak, saat membela Deportivo La Coruna di musim 1993-94.

Libas Celta Vigo, Atletico Madrid Gusur Barcelona

Mendapat penghargaan seperti ini, Oblak pantang untuk besar kepala. Dia mengaku apa yang didapatkan ini tak lepas dari peran rekan setimnya dalam membantu pertahanan tim di setiap pertandingan.

"Saya senang, tapi yang paling penting bagi saya adalah tim. Kredit ini tidak hanya menjadi milik saya, itu untuk seluruh tim, semua rekan tim saya. Jika saya berada dalam bagian sejarah sepakbola Spanyol, maka itu karena mereka," kata Oblak seperti dilansir Marca.

"Saya senang dengan level tim ini. Kami punya 88 poin, tapi akhirnya finis ketiga. Sebelum putaran kedua musim ini, kami berjuang untuk tempat pertama," lanjut pemain 23 tahun ini.

Kendati tak berhasil menjadi yang teratas di La Liga, namun setidaknya Atletico masih berpeluang besar merebut gelar musim ini. Skuat asuhan Diego Simeone akan menjalani partai final Liga Champions, 28 Mei mendatang, melawan rival sekota, Real Madrid.

Laporan: Anang Fajar Irawan

Pemain Atletico Madrid merayakan gol

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente, mengingatkan rekan setimnya untuk tidak terkecoh dengan magis Cristiano Ronaldo saat mereka menghadapi Manchester United.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022