Real Madrid Tak Lagi Punya Sikap Ksatria, Sekarang Seperti Bocah yang Pemarah

Presiden LaLiga, Javier Tebas
Sumber :
  • LaLiga

Spanyol, VIVA – Presiden LaLiga, Javier Tebas kembali melontarkan kritik tajam kepada Real Madrid. Dia masih belum bisa menerima kenyataan tim berjuluk Los Blancos menolak hadir dalam acara Ballon d'Or di Paris, Prancis pada 28 Oktober 2024.

Barcelona Harus Belajar dari Kekalahan Melawan Real Sociedad, Bangkit dan Perbaiki Kesalahan

Real Madrid awalnya dijadwalkan hadir dan diwakili sekira 50 orang. Namun ketika mereka mendengar bocoran jika Vinicius Junior kalah dari Rodri dalam perebutan Ballon d'Or, keberangkatan dibatalkan.

Karena keputusan tersebut Madrid menuai banyak kecaman. Javier Tebas adalah salah satu orang yang terus mengungkap rasa kecewanya terhadap keputusan Madrid.

Wasit saat Barcelona Dikalahkan Real Sociedad Membela Diri dari Protes Hansi Flick

"Saya pikir Real Madrid tidak memiliki sikap ksatria yang selalu menjadi salah satu ciri khasnya, berjabat tangan saat kalah," kata Javier Tebas, dikutip dari Tribal Football.

Tebas bahkan merujuk kontroversi-kontroversi sebelumnya yang melibatkan Madrid di LaLiga. Beberapa kali dia merasa Los Blancos menjadi klub yang sikapnya seperti bocah yang pemarah.

Real Madrid Makin Dipersulit Badai Cedera

Karena memang beberapa kali LaLiga kecewa dengan cara Madrid dalam melakukan protes. Mereka menggunakan Real Madrid TV untuk menggiring opini.

"Tidak ada sikap ksatria dan itu sudah lama tidak ada. Itu tidak mengejutkan saya. Itu adalah sikap kekanak-kanakan, pemarah, sebut apa saja yang Anda inginkan. Itu sudah terlihat dalam sikap Real Madrid TV melalui video-videonya," tutur Tebas.

"Kami melihat perilaku supremasi bahwa semuanya harus berputar di sekitar mereka," imbuhnya.

Pemain Real Madrid, Kylian Mbappe

Kritik Tajam Terus Berdatangan, Kylian Mbappe Harus Cepat Beradaptasi dengan Real Madrid

Kylian Mbappe harus segera beradaptasi dengan Real Madrid. Penyerang Timnas Prancis itu kini dapat banyak serangan kritik tajam.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024