Real Madrid Berburu Bek Inter Milan

Pemain Inter Milan, Yann Bisseck rayakan gol
Sumber :
  • Instagram @inter

Spanyol – Real Madrid sedang mencari tambahan kekuatan di lini belakang. Bek Inter Milan, Yann Bisseck yang jadi incaran tim berjuluk Los Blancos sekarang ini.

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

OK Diario melaporkan, Real Madrid menjadikan Yann Bisseck sebagai alternatif. Karena sebelumnya mereka lebih dulu memburu bek Lille, Leny Yoro.

Akan tetapi, untuk mendapatkan Leny Yoro, Madrid masih belum melihat sinyal positif. Karena bursa transfer musim panas sudah dekat, mereka harus menghadirkan alternatif.

Klasemen Liga Champions: Liverpool di Puncak, Real Madrid Nyaris Keluar dari Zona Play-off

Karena itulah kini muncul nama Bisseck yang menjadi incaran Madrid. Mereka ingin mencari pengganti Nacho Fernandez yang sudah memastikan hijrah ke Liga Arab Saudi bersama Al Qadsiah.

Tapi nampaknya tidak akan mudah bagi Madrid untuk mendapatkan Bisseck. Karena pemain berusia 23 tahun itu baru didatangkan oleh Inter Milan pada 2023 dari klub Denmark, Aarhus GF.

Inter Milan Mengerikan! Puncaki Klasemen Liga Champions Tanpa Kebobolan, Inzaghi: Ini Menyenangkan

Yann Bisseck saat membela Jerman U-17 pada 2017 lalu

Photo :
  • AP Photo/Bikas Das

Menjalani musim pertama bersama Inter, Bisseck tampil dalam 21 pertandingan di semua kompetisi. Bek asal Jerman itu digadang-gadang bakal jadi senjata La Beneamata di beberapa musim ke depan.

Inter juga mengikat kontrak Bisseck dengan durasi jangka panjang. Dia memiliki perjanjian kerja sama hingga Juni 2028 mendatang.

Yang mungkin bisa membuat Inter tergoda melepas Bisseck adalah penawaran harga tinggi dari Madrid. Karena bisa jadi itu mendatangkan keuntungan besar.

Inter membeli Bisseck dari Aarhus dengan mahar 7 juta euro atau setara dengan Rp123 miliar. Harga pasarannya sekarang ini diperkirakan ada di angka Rp282 miliar.

Tapi angka itu bisa jadi bertambah mahal. Karena Inter pastinya bakal berusaha keras menaikkan harga dalam proses negosiasi dengan Madrid.

Kylian Mbappe saat Real Madrid berhadapan dengan Liverpool

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Real Madrid menyerah 0-2 dalam lanjutan Liga Champions di Anfield Stadium, markas Liverpool, Kamis dini hari WIB 28 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024