Prediksi LaLiga: Celta Vigo vs Barcelona

Penyerang Barcelona, Vitor Roque
Sumber :
  • AP Photo/Alvaro Barrientos

Spanyol - Prediksi pertandingan Celta Vigo vs Barcelona dalam lanjutan LaLiga matchday ke 25 di Stadion Abanca Balaidos, Minggu 18 Februari 2024, pukul 00.30 WIB.

Hasil Lengkap: Juventus Tekuk AC Milan, Arsenal dan Barcelona Tertahan

Pada pertandingan sebelumnya, Celta Vigo menelan kekalahan atas Getafe dengan skor 2-3. Dalam laga tersebut Celta Vigo sempat kecolongan dua gol terlebih dahulu ditorehkan Borja Mayoral (41') dan Jaime Mata (41').

Di babak kedua, Celta Vigo sempat menyamakan skor berkat dua gol Jorge Strand Larsen (71') dan Tadeo Allende (85'). Namun Jaime Mata menjadi mimpi buruk Celta Vigo setelah mencetak gol di menit ke 89. Hasil ini membuat Celta Vigo berada di peringkat ke 17 dengan 20 poin.

Hasil Lengkap: Hattrick Amad Diallo Lambungkan MU, Real Madrid ke Perempat Final

Celta Vigo vs Real Madrid

Photo :
  • twitter.com/realmadriden

Sementara di pertandingan sebelumnya, Barcelona harus puas meraih satu poin setelah ditahan imbang atas Granada dengan skor 3-3. Ketika gol Barcelona ditorehkan Lamine Yamal (14', 80') dan Robert Lewandowski (63').

Real Madrid Dapat Kabar Baik, David Alaba Akhirnya...

Sedangkan ketika gol Granada ditorehkan Richard Sanchez (43'), Facundo Pellistri (60') dan Ignasi Miquel (66'). Hasil imbang ini membuar Barcelona tampaknya sulit untuk mengejar Real Madrid yang berada di puncak klasemen dengan perbedaan poin 10.

Barcelona vs Granada

Photo :
  • AP Photo/Joan Monfort

Duel Celta vigo vs Barcelona diprediksi akan berjalan alot. Namun dilihat kualitas pemain, skuad asuhan Xavi Hernandez jauh lebih diunggulkan. Sedangkan keuntungan Celta Vigo akan bermain di hadapan pendukungnya.

Prediksi Susunan Pemain
Celta Vigo: Ivan Villar, Manu Sanchez, Unai Nunez, Carl Starfelt, Oscar Mingueza, Hugo Sotelo, Fran Beltrán, Jonathan Bamba, Luca de la Torre, Jorgen Strand Larsen, Iago Aspas.

Barcelona: Inaki Pena, Sergi Roberto, Andreas Christensen, Jules Kounde, Ronald Araujo, Alejandro Balde, Ilkay Gundogan, Frankie de Jong, Pedri, Robert Lewandowski, Ferran Torres.

Head To Head
23-09-23 Barcelona vs Celta Vigo 3-2
05-06-23 Celta Vigo vs Barcelona 2-1
10-10-22 Barcelona vs Celta Vigo 1-0
11-05-22 Barcelona vs Celta Vigo 3-1
06-11-21 Celta Vigo vs Barcelona 3-3.

5 Pertandingan Terakhir Celta Vigo
21-01-24 Celta Vigo vs Sociedad 0-1
24-01-24 Celta Vigo vs Sociedad 1-2
28-01-24 Celta Vigo vs Girona 0-1
04-02-24 Osasuna vs Celta Vigo 0-2
11-02-24 Getafe vs Celta Vigo 3-2.

5 Pertandingan Terakhir Barcelona
25-01-24 Athletic Bilbao vs Barcelona 4-2
28-01-24 Barcelona vs Villarreal 3-5
01-02-24 Barcelona vs Osasuna 1-0
04-02-24 Deportivo Alaves vs Barcelona 1-3
12-02-24 Barcelona vs Granada 3-3.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya