Vinicius dalam Laga Barcelona Vs Real Madrid, Korban Rasisme dan Adu Mulut dengan Xavi

Vinicius Junior adu mulut dengan Xavi Hernandez
Sumber :
  • AP Photo/Joan Monfort

Spanyol – Vinicius Junior dikabarkan menjadi korban rasisme dalam pertandingan Barcelona vs Real Madrid. Duel El Clasico LaLiga itu berlangsung di Estadio Olimpic Lluis Companys pada Sabtu malam WIB 28 Oktober 2023.

Real Madrid keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1. Barcelona unggul lebih dulu lewat gol Ilkay Guendogan, namun mereka gigit jari setelah Jude Bellingham mencetak dua gol.

Vinicius Junior dalam pertandingan ini mendapatkan perlakuan rasisme. Mengutip Marca, pemain Timnas Brasil tersebut dilempari pisang dari tribun tempat pendukung Barcelona.

Barcelona vs Real Madrid

Photo :
  • AP Photo/Joan Monfort

Momennya ketika Vinicius ditarik keluar di menit terakhir. Saat dia berjalan, ada lemparan pisang dari tribun yang diarahkan kepadanya.

Tak berhenti sampai di situ. Ada juga teriakan-teriakan yang menyebut nama hewan dari para suporter, dan ditujukan kepada Vinicius.

Ini adalah perlakuan rasisme suporter kepada Vinicius untuk kesekian kalinya. Di pekan lalu saja, saat melawan Sevilla, dia diperlakukan yang sama.

Hasil Lengkap: Real Madrid Vs Atletico Madrid Imbang, Chelsea Tersisih di Piala FA

Adu Mulut dengan Xavi

Ada momen yang menjadi sorotan juga terkait dengan Vinicius. Karena dia sempat terlibat adu mulut dengan pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.

Real Madrid Kembali Bikin Presiden LaLiga Marah

Vinicius nampak tidak segan untuk terlibat friksi dengan Xavi di menit awal pertandingan. Namun pada akhirnya situasi mereda, dan Xavi memilih tidak memperpanjangnya.

"Itu adalah isyarat kasih sayang, dan saya menghormatinya," kata Xavi dalam konferensi pers usai pertandingan.

Dunia Sepakbola Kehilangan Satu Talenta Terbaik, Marcelo Resmi Pensiun

Tapi nampaknya dari momen itulah kesan negatif suporter kepada Vinicius bermula. Sampai akhirnya dia mendapat intimidasi dan jadi korban rasisme.

Kabar yang beredar, LaLiga langsung melakukan penyelidikan terkait tindakan rasisme suporter Barcelona. Karena sudah ada bukti yang tersebar di media sosial berupa video.

Pemain Manchester City, Omar Marmoush

Hasil Lengkap: Hattrick Omar Marmoush Bawa Man City Menang, Bayern Munich dan Real Madrid Tertahan

Hasil lengkap pertandingan sepakbola, Sabtu hingga Minggu dini hari WIB, 16 Februari 2025, meliputi pertandingan dari Liga 1, Premier League, LaLiga, Bundesliga, Ligue 1.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2025