Pengakuan Ancelotti Usai Real Madrid Digilas Atletico: Ini Semua Salahku
- AP Photo/Manu Fernandez
VIVA – Carlo Ancelotti tidak mau beralasan dan menerima kekalahan saat Real Madrid kalah 1-3 dari Atletico Madrid di Stadion Metropolitano, Senin 25 September 2023.
Kekalahan ini membuat laju tak pernah kalah Ancelotti di awal musim bersama Madrid menjadi rusak. Dua gol dari Alvaro Morata dan sundulan cerdas dari Antoine Griezmann memastikan kemenangan bagi Atletico saat Real Madrid kebobolan tiga gol sundulan.
Pelatih veteran itu menepis anggapan bahwa taktik menjadi perhatian pada malam itu karena ia mengklaim kelemahan pertahanan dan kurangnya intensitas merugikan tim tamu.
“Kami tidak memulai dengan baik atau bertahan dengan baik. Ketika mereka unggul 2-0, mereka memainkan permainan yang mereka inginkan. Atleti tampil lebih baik dari kami dalam hal ini”, menurut laporan dari Diario AS.
“Saya pikir sistemnya bukan sebuah masalah, melainkan kerapuhan pertahanan. Kami tidak kompak dan mereka memanfaatkannya.
“Ketika tim tidak melakukan apa yang seharusnya dilakukan, itu adalah tanggung jawab saya. Aku memikulnya, ini salahku.”
Hasil ini membuat Real Madrid berada di posisi ketiga klasemen dengan raihan 15 poin, tertinggal satu poin di bawah Barcelona dan Girona. Sedangkan, Atletico memiliki 10 poin dengan satu pertandingan tersisa dan nangkring di posisi lima.
Real Madrid sekarang menghadapi perubahan haluan yang cepat menjelang pertandingan kandang tengah pekan melawan Las Palmas pada 27 September.