Begini Cara Main Bellingham Hingga Jadi Monster Haus Gol di Real Madrid

Pemain Real Madrid Jude Bellingham rayakan gol
Sumber :
  • AP Photo/Jose Breton

MADRID – Jude Bellingham lagi-lagii mencuri perhatian di Real Madrid. Dalam laga lanjutan LaLiga, Sabtu malam 2 September 2023, dia menjadi pahlawan kemenangan ketika menghadapi Getafe.

Dalam duel tersebut Bellingham menjadi penentu. Dia mencetak gol yang membawa Madrid merebut poin sempurna.

Menit 90+5, dia mengoyak jala Getafe setelah sebelumnya skor masih bertahan 1-1. Bagi Bellingham itu adalah lesakan kelimanya bersama Los Blancos sejauh ini.

Catatan yang sangat apik. Dia mencetak gol sebanyak itu dalam empat pertandingan. Di tiap laga, Bellingham mampu menghasil skor bagi Merengues.

Hal yang membuat pelatih Carlo Ancelotti semringah. Dia pun lalu menjelaskan bagaimana Bellingham bisa bermain dan mencetak banyak gol seperti sekarang.

"Dia bergerak dengan bagus, itu yang membuatnya mencetak begitu banyak gol. Bellingham cepat belajar. Kami tidak perlu banyak berbicara kepadanya," kata Ancelotti.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti

Photo :
  • AP Photo/Joan Monfort
Reaksi Arteta Usai Bertemu Real Madrid di Perempat Final Liga Champions

Atas torehan impresif tersebut, Ancelotti pun yakin ke depan Bellingham akan semakin moncer. Dia percaya sang pemain akan sanggup menembus catatan 15 gol musim ini tanpa kesulitan sama sekali.

"Dia bisa mencapai 15 gol. Saya tahu dia tidak akan kesulitan untuk itu," tegasnya.

Daftar 8 Tim yang Lolos Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Pemain Como 1907, Nico Paz

Setelah Real Madrid, Giliran Inter Milan Mau Bajak Bintang Klub Milik Bos Djarum

Nico Paz sedang menjadi sorotan karena performanya bersama klub milik bos Djarum, Como 1907. Penyerang asal Argentina itu sekarang banyak diisukan dengan klub besar Eropa

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025