Barcelona Resmi Datangkan Joao Felix dan Cancelo

Joao Felix
Sumber :
  • ap

BARCELONA – Detik-detik akhir bursa transfer, Barcelona pun merampung kepindahan pemain. Dua penggawa anyar dipastikan bergabung.

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Penyeran Joao Felix serta bek Joao Cancelo diboyong dari Atletico Madrid serta Manchester City. Mereka sama-sama digaet dengan status pinjaman.

"Barcelona dan Atletico Madrid telah mencapai kesepakatan untuk peminjaman Joao Felix sampai 30 Juni 2024. Tidak ada opsi untuk pembelian," demikian diumumkan Barcelona melalui laman resminya, sebelum kemudian mengumumkan kedatangan Cancelo.

Bintang Barcelona Gavi Kritik Rekan Setimnya Gara-gara Diimbangi Celta Vigo

Felix merupakan salah satu pemain termahal sepanjang sejarah ketika Atletico merekrutnya dari Benfica pada 2019, dengan nilai 126 juta euro saat masih berusia 19 tahun.

Sayangnya penyerang Portugal itu gagal tampil konsisten di ibu kota Spanyol, dan Atletico sempat meminjamkannya ke Chelsea pada musim lalu. Sayangnya di Stamford Bridge, dia juga mengalami kesulitan.

Denny Caknan Tampil di Barcelona, Kini Hiasi E-Billboard Taiwan

Felix pernah menyuarakan keinginannya untuk bergabung dengan Barcelona pada masa lalu.

Atletico mengatakan Felix telah meneken perpanjangan kontrak dua tahun, yang mengikatnya di sana sampai 2029.

Barca kemudian mengonfirmasi kedatangan Cancelo dengan status pinjaman, juga tanpa opsi pembelian.

Klub memerlukan spesialis bek kanan, setelah kerap menggunakan bek tengah Jules Kounde pada posisi itu saat menjalani musim lalu.

Pemain Portugal itu merupakan sosok penting bagi pelatih City Pep Guardiola pada beberapa tahun sebelumnya, ketika ia turut membawa The Citizens memenangi dua gelar Liga Inggris.

Cancelo meneken kontrak lima tahun dengan City pada Februari 2022, namun kurang dari setahun kemudian Guardiola mengirimnya ke Bayern Munich.

Barcelona menjalani masa bursa transfer yang menyibukkan. Mereka merekrut Ilkay Gundogan, Oriol Romeu, dan Inigo Martinez, di sisi lain mereka melepas Ousmane Dembele, Franck Kessie, dan beberapa pemain lainnya seperti Ansu Fati.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya